x

Bernuansa 90-an, Ini Penampakan Jersey Ketiga AS Roma Musim 2020-2021

Senin, 7 September 2020 20:50 WIB
Editor: Prio Hari Kristanto
Klub papan atas Serie A Italia, AS Roma, baru saja resmi memperkenalkan jersey tandang ketiga mereka untuk musim 2020-2021.

INDOSPORT.COM - Klub papan atas Serie A Italia, AS Roma, baru saja resmi memperkenalkan jersey tandang ketiga mereka untuk musim 2020-2021. Jersey ini mengusung suasana tahun 90-an dengan mengadopsi desain lawas.

Melalui presentasi sederhana di media sosial twitter, klub AS Roma memperkenalkan jersey ketiga mereka untuk laga tandang, Senin (07/09/20). Jersey tersebut didominasi oleh warna hitam jet black dengan paduan oranye di bagian pundak serta v-neck berwarna oranye.

Menurut keterangan, jersey ini mengadopsi desain seragam AS Roma pada tahun 1998-1999 dalam pemilihan warna hitam dan oranye. "Warna yang digunakan untuk seragam itu - hitam dan oranye - akan mengingatkan para penggemar pada seragam ketiga klub 1998-99, sedangkan cetakan safari dipinjam dari desain beberapa sepatu kets Nike yang paling dicari," demikian pernyataan resmi klub.

Baca Juga
Baca Juga

AS Roma sebelumnya telah memperkenalkan jersey utama mereka beberapa pekan lalu. Desain kali ini agak sedikit berbeda dari sebelumnya. Meski tetap dominan dengan warna merah marun, tetapi ada strip mencolok berwarna merah-oranya-kuning di bagian dada.

AS Roma sejauh ini belum mendaratkan pemain anyar di bursa transfer. Justru, sejumlah bintang milik mereka seperti Edin Dzeko diisukan bakal hengkang ke klub lain.

Baca Juga
Baca Juga

AS Roma fokus mencari striker baru pengganti Dzeko di bursa transfer. Tiga nama muncul dalam radar incaran, yakni Dusan Tadic, Arkadiusz Milik, dan Olivier Giroud. AS Roma diyakini bakal tetap mampu bersaing di papan atas persaingan Serie A Italia musim depan.

Serie A ItaliaEdin DzekoAS RomaJerseyLiga Italia

Berita Terkini