x

Ronald Koeman Beri Barcelona 4 Target Pemain: Aroma Belanda

Jumat, 11 September 2020 12:48 WIB
Editor: Ivan Reinhard Manurung
Total ada empat pemain yang diminta Ronald Koeman agar direkrut Barcelona jelang LaLiga Spanyol musim 2020/21.

INDOSPORT.COM - Total ada empat pemain yang diminta Ronald Koeman agar direkrut Barcelona jelang LaLiga Spanyol musim 2020/21.

Dalam empat minggu ke depan, jendela bursa transfer akan segera ditutup. Banyak klub yang mulai menggiatkan proses belanja pemainnya, tak terkecuali Barcelona.

Baca Juga
Baca Juga

Dilaporkan oleh situs berita olahraga Spanyol, Football Espana, Ronald Koeman selaku pelatih Barcelona sudah menyerahkan daftar pemain yang ia ingin manajemen datangkan.

Menariknya, tiga dari empat pemain yang ingin didatangkan oleh Koeman ke Barcelona tersebut memiliki persamaan, yakni sama-sama pernah diasuh olehnya di Timnas Belanda.

Ketiga pemain itu adalah Memphis Depay yang kini memperkuat Olympique Lyon, Georginio Wijnaldum di Liverpool, dan Stefan de Vrij dari Inter Milan.

Sementara satu pemain lagi yang diminta Koeman untuk direkrut Barcelona adalah Eric Garcia. Bek tengah berkebangsaan Spanyol itu saat ini memperkuat Manchester City.

Keinginan Koeman agar Barcelona bisa mendatangkan Depay, Wijnaldum, dan Garcia sendiri diprediksi akan mudah terwujud. Pasalnya, ketiga pemain tersebut menyisakan kontrak yang tinggal sebentar lagi berakhir.

Baca Juga
Baca Juga

Sekadar informasi, sejauh ini jelang kompetisi LaLiga Spanyol 2020/21, Barcelona di bawah asuhan Ronald Koeman baru mendatangkan satu pemain, yakni Miralem Pjanic dari Juventus.

BarcelonaLaLiga SpanyolRonald KoemanMemphis DepayLiga SpanyolSepak BolaBerita Liga Spanyol

Berita Terkini