Bintang Baru Juventus Dinilai Cocok Gantikan Zlatan Ibrahimovic
INDOSPORT.COM - Bintang baru Juventus yang bernama Dejan Kulusevski dinilai bakal cocok untuk menggantikan posisi Zlatan Ibrahimovic di timnas Swedia.
Pernyataan itu disampaikan langsung oleh Sven-Goran Eriksson, pelatih legendaris Roma, Lazio, dan timnas Inggris yang berasal dari Swedia. Dia menilai bahwa talenta seperti Zlatan Ibrahimovic begitu spesial dan sulit digantikan.
Peran Ibrahimovic sangatlah penting bagi Swedia hingga kehilangannya begitu terasa bagi negara Skandinavia itu sendiri. Setidaknya itulah yang diungkapkan oleh Eriksson dalam wawancaranya dengan The Italian Football Podcast.
"Zlatan Ibrahimovic adalah satu dari sedikit pemain yang dimiliki Swedia dengan kemampuan bisa mencetak gol dengan usaha sendirinya. Di Swedia, kami tidak memiliki banyak pemain yang memiliki kemampuan seperti Ibrahimovic,” ungkap Eriksson.
Akan tetapi setelah pertandingan terbaru Swedia di UEFA Nations League saat kalah dari Portugal, Eriksson menilai bintang Juventus bisa menggantikan peran Ibrahimovic meski kalah dalam laga tersebut, yakni Dejan Kulusevski.
“Tapi sekarang kami memiliki pemain berkemampuan menarik yang belum lama ini bergabung dengan Juventus, Dejan Kulusevski. Dia baru berusia 19 atau 20 tahun, dia bisa melakukan segala sesuatu sendirian seperti Ibrahimovic,” lanjutnya.
Seperti diketahui, Sven-Goran Eriksson adalah pelatih legendaris di Serie A Italia dan sempat melatih Filipina saat ditahan imbang timnas Indonesia di Piala AFF 2018. Dia berharap Kulusevski dapat menjadi The Next Ibrahimovic.