x

Rekap Hasil Kualifikasi Liga Europa: AC Milan dan Tottenham Melenggang

Jumat, 18 September 2020 05:45 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor: Indra Citra Sena
Berikut rekap hasil pertandingan Putaran II Kualifikasi Liga Europa 2020-2021 pada Kamis (17/9/20) malam dan Jumat (18/9/2020) dini hari WIB.

INDOSPORT.COM - Berikut rekap hasil pertandingan Putaran II Kualifikasi Liga Europa pada Kamis (17/9/20) malam dan Jumat (18/9/20) dini hari WIB.

Pada kualifikasi babak kedua Liga Europa 2020-2021, dua tim unggulan yakni AC Milan dan Tottenham Hotspur kompak meraih kemenangan.

Baca Juga
Baca Juga

Pasukan Jose Mourinho lebih dulu memastikan tiket ke Putaran III Kualifikasi Liga Europa setelah memetik kemenangan 2-1 atas wakil Bulgaria, Lokomotiv Plovdiv pada Kamis (17/9/20) malam WIB.

Laga yang cukup mudah tentunya bagi Tottenham Hotspur karena wasit memberikan hukuman dua kartu merah kepada Lokomotiv Plovdiv. Alhasil, Giovani Lo Celso dan Harry Kane menyumbang gol kemenangan Spurs.

Baca Juga
Baca Juga

Pada Jumat (18/9/20) dini hari WIB, pertandingan seru tersaji antara AC Milan dijamu wakil Rep. Irlandia, Shamrock Rovers. Pasukan Stefano Pioli berhasil memperoleh kemenangan dengan skor 2-0.

Dua gol dari AC Milan berhasil dicetak oleh Zlatan Ibrahimovic pada menit ke-23 dan Hakan Calhanoglu (67'). Hasil itu membuat Rossoneri berhak melaju ke Putaran III Kualifikasi Liga  Europa 2020-2021.

Berikut rekap hasil pertandingan Putaran III Kualifikasi Liga  Europa 2020-2021:

Kamis (17/9/20) malam WIB

Kaisar (1) vs (4) APOEL
Ventspils (1) vs (5) Rosenborg
Renova (0) vs (1) Hajduk Split
Teuta (0) vs (4) Granada
Astana (0) vs (1) Buducnost
Ararat (4) vs (3) Fola
Lincoln (0) vs (5) Rangers
Kups (4) vs (3) Slovan Bratislava
Botosani (0) vs (1) Shkendija
Neftchi (1) vs (3) Galatasaray
Bode (3) vs (1) Zalgiris
Lokomotiv Plovdiv (1) vs (2) Tottenham Hotspur
Goteborg (1) vs (2) Kopenhagen
Trakai (1) vs (5) Liberec
Flora (2) vs (1) KR Reykjavik
Ljubjana (2) vs (3) Mostar
 
Jumat (18/9/20) dini hari WIB

Lokomotiv Tbilisi (2) vs (1) Dinamo Moskow
Laci (1) vs (2) Hapole Be'er Sheva
Djurgarden (2) vs (1) College Europa
Riga vs Fiori (Ditunda)
CSKA Sofia (2) vs (0) BATE Borisov
Maccabi Haifa (2) vs (1) Kairat
Sfintul Gheorghe (0) vs (1) Partizan
Hibernians (0) vs (1) Videoton
OFI (0) vs (1) Apollon
Quay Nomads (0) vs (1) Dinamo Tbilisi
Inter Escaldes (0) vs (1) Dundalk
Borac (0) vs (2) Rio Ave
Piast Gliwice (3) vs (2) Hartberg
Sileks (0) vs (2) Drita
Aris (1) vs (2) Kolos
Shamrock Rovers (0) vs (2) AC Milan
Standard Liege (2) vs (0) Bala Town
Kukesi (0) vs (4) Wolfsburg
Mura (3) vs (0) AGF
Coleraine (0) vs (3) Motherwell
Viking (0) vs (2) Aberdeen
DAC Streda (5) vs (3) Jablonec
Osijek (1) vs (2) Basel
Servette (0) vs (1) Reims
Linfeld (0) vs (1) Floriana
Backa Topola (4) vs (5) FCSB
Honved (0) vs (2) Malmo

Liga EuropaAC MilanTottenham HotspurGalatasarayWolfsburgGranadaHasil PertandinganBerita Liga Europa

Berita Terkini