x

Dihalangi Man United, Chris Smalling Frustrasi Tak Bisa ke AS Roma

Jumat, 25 September 2020 11:47 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
Chris Smalling kabarnya frustrasi karena Manchester United enggan melepasnya ke klub Serie A Liga Italia, AS Roma.

INDOSPORT.COM - Chris Smalling kabarnya frustrasi karena Manchester United enggan melepasnya ke klub Serie A Liga Italia, AS Roma.

Kabar soal keinginan Serigala Ibu Kota mempermanenkan Smalling sudah berhembus sejak beberapa waktu lalu. Sang pemain pun seolah mendapat angin segar lantaran ia memang sangat ingin pindah dari klubnya saat ini.

Akan tetapi, mimpi indah tersebut buyar setelah The Red Devils menolak pinangan AS Roma. Diwartakan laman Metro dari Daily Mail, hal ini pun membuat Smalling kesal dan juga frustrasi lantaran tidak bisa pindah.

Baca Juga
Baca Juga

Menurutnya, Manchester United terutama para jajaran yang punya kapasitas mengurus ihwal transfer, seharusnya berusaha lebih baik untuk memfasilitasi pemainnya yang punya keinginan untuk pergi, termasuk dirinya.

Smalling pun untuk saat ini harus menelan kekecewaaan lantaran harapannya untuk terus bermain di Liga Italia belum bisa jadi kenyataan, meski masih ada harapan sampai bursa transfer resmi ditutup.

Untuk diketahui, masalah utama alotnya negosiasi antara klub pemilik dan peminat terletak pada harga Smalling. Manchester United konon meminta 18 juta poundsterling (Rp342,8 miliar) yang sulit dipenuhi AS Roma.

Penawaran pertama AS Roma untuk Chris Smalling sendiri senilai 11 juta poundsterling (Rp207,7 miliar) dan telah ditolak mentah-mentah oleh kubu The Red Devils lantaran dinilai belum cukup untuk mendaratkan sang pemain ke Olimpico.

Baca Juga
Baca Juga

Namun pelatih AS Roma, Paulo Fonseca, sempat mengutarakan rasa optimisme bisa mempermanenkan Smalling yang musim lalu tampil apik bersama klub Serie A Liga Italia tersebut.

“Kami sedang berusaha untuk mendapatkan Smalling. Dia ingin bergabung bersama kami dan begitu juga sebaliknya. Saya berharap proses transfernya bisa selesai dalam beberapa hari lagi,” harap Fonseca.

Sejumlah kabar yang beredar belum lama ini sempat menyebut AS Roma berniat meningkatkan tawaran mereka agar sang pemain bisa segera merapat. Mereka kemungkinan besar akan memenuhi tuntutan 18 juta poundsterling yang diminta Manchester United.

Chris Smalling memang seakan sudah tidak diinginkan lagi oleh Manchester United. Ia tidak dibawa oleh Ole Gunnar Solskjaer dalam laga kontra Luton Town di ajang Piala Liga Inggris tempo hari.

Bursa TransferManchester UnitedAS RomaChris SmallingLiga ItaliaSepak BolaBerita Liga Italia

Berita Terkini