Jelang Kontra Juventus, 2 Pemain Napoli Dinyatakan Positif Covid-19
INDOSPORT.COM – Jelang duel big match Serie A Italia pekan ketiga 2020/21 antara Juventus vs Napoli, tim tamu mendapat kabar buruk usai dua penggawanya, Elif Elmas dan Piotz Zielinski positif Covid-19.
Sebelumnya sepak bola Italia digemparkan dengan kabar positifnya 22 pemain dan staf Genoa dalam swab test rutin pasca laga melawan Napoli. Kabar ini cukup mengkhawatirkan sebab ditakutkan telah menularkan virus corona ke skuat Partenopei.
Ketakutan tersebut pun menjadi kenyataan setelah dalam tes terbaru, dua pemain Napoli dinyatakan postifi Covid-19. Keduanya adalah Elmas dan Zielinski.
Zielinski sendiri dinyatakan positif pada Kamis (01/10/20) waktu setempat usai menjalani swab test. Kini sebelum kunjungannya ke Turin, Elmas mendapat hasil positif.
Sebelumnya pada swab test kedua hari ini, Sabtu (03/10/20) waktu setempat, setidaknya semua pemain Napoli dinyatakan negatif. Namun beberapa jam kemudian, Elif Elmas dinyatakan positif yang membuatnya harus absen di laga melawan Juventus.
Hilangnya dua pemain ini jelas akan merugikan Napoli dalam laga melawan Juventus. Pasalnya, dua pemain ini diketahui merupakan pemain andalan Partenopei di lini tengah.
Bahkan dalam dua laga awal Serie A Italia, keduanya bermain saat melawan Parma dan Genoa di mana Partenopei meraih kemenangan mutlak dalam dua laga tersebut.
Alhasil pada lawatannya ke Juventus, Napoli akan mengandalkan Fabian Ruiz dan Diego Demme untuk mengawal lini tengah dengan formasi 4-2-3-1 di belakang trio Lorenzo Insigne, Hirving Lozano dan Dries Mertens.
Pada laga kali ini, baik Napoli dan Juventus akan sama-sama mengincar kemenangan untuk menjaga start apik di tiga laga awal Serie A Italia 2020/21. Bagi Bianconeri, ini laga Big Match keduanya di musim ini setelah sebelumnya ditahan imbang oleh AS Roma di Olimpico Stadium.