x

Karena Cedera, Gelandang Timnas Indonesia U-19 Sempat Dihinggapi Bosan

Minggu, 11 Oktober 2020 11:26 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Isman Fadil
Gelandang Timnas Indonesia U-19, Mohammad Kanu Helmiawan mengaku bersyukur dapat pulih dari cedera dan masih bisa dipercaya kembali memperkuat Garuda Muda

INDOSPORT.COM - Gelandang Timnas Indonesia U-19, Mohammad Kanu Helmiawan mengaku bersyukur dapat pulih dari cedera dan masih bisa dipercaya kembali memperkuat Garuda Muda. Kanu bercerita bagaimana bosannya dirinya harus berlatih terpisah di pinggir lapangan ketika masih cedera.

Kanu memang sempat mendapat cedera engkel ketika pemusatan latihan di Kroasia. Akibat cedera tersebut dirinya baru bisa bermain di laga uji coba ketujuh ketika Timnas Indonesia U-19 menghadpai Dinamo Zagreb.

Selama masa pemulihan, Kanu memang menghabiskan berlatih di pinggir lapangan. Dia bercerita terkadang suka iri karena hanya bisa memandang rekan-rekannya berlatih.

Baca Juga
Baca Juga

"Sebelumnya saya bosan sekali hanya bisa berada di pinggir lapangan. Saya ingin bergabung dengan kawan-kawan tetapi dokter mengatakan belum bisa," ujar Kanu, dikutip dari saluran Youtube PSSI.

Namun rasa sabar Kanu pun berbuah manis. Yakni dari awal prediksi dokter yang mengatakan ia harus istirahat selama enam minggu, ia bisa sembuh hanya waktu tiga minggu.

"Akhirnya pelatih memberikan saya kesempatan bermain. Pada laga pertama, pelatih Shin Tae-yong memberikan waktu bermain lima menit dan sekitar 30 menit pada pertandingan kedua," tutur Kanu.

Baca Juga
Baca Juga

Kini Kanu pun sudah mendapat kepercayaan dua kali bermain bersama Timnas Indonesia U-19. Yakni selama lima menit ketika menghadapi Dinamo Zagreb dan 30 menit NK Dugopolje.

KroasiaTimnas u-19Liga IndonesiaTimnas Indonesia U-19Shin Tae-yong

Berita Terkini