Apakah Perpisahan Trio Liverpool Firmino, Mane, Salah Semakin Dekat?
INDOSPORT.COM - Sampai kapan trio Liverpool yang beranggotakan Roberto Firmino, Sadio Mane, dan Mohamed Salah akan bertahan?
Ada awal pasti ada akhir, demikian pula yang pasti terjadi pada tiga nama di atas. Apalagi saat ini masing-masing mereka dikaitkan dengan kabar kurang sedap yang bisa membuat para penggemar The Reds cemas bukan kepalang.
Dimulai dari Roberto Firmino. Pemain yang juga akrab disapa Bobby tersebut belum lama ini jadi bulan-bulanan segelintir - atau mungkin banyak - pihak yang mulai meragukan performanya di skuat Jurgen Klopp.
Meski ia tidak bertugas mutlak harus mencetak gol bagi tim, kapasitasnya sebagai penyuplai bantuan di lini depan Liverpool kini dipertanyakan.
Musim lalu saja, secara statistik di Liga Inggris, Firmino menempati peringkat tiga besar pemain yang banyak membuang peluang (20). Ia hanya ‘kalah’ dari pemain Chelsea, Tammy Abraham (22), dan bintang Manchester City, Gabriel Jesus (24).
Sementara itu untuk musim ini, minimnya produksi gol Firmino nyatanya tidak membuat Jurgen Klopp bingung atau cemas. Malahan, pelatih asal Jerman tersebut tidak menganggapnya sebagai sebuah masalah besar.
“Bahkan tidak mendekati sedikit pun (menjadi masalah). Jika saya menilai sesuatu dari satu atau dua pertandingan, atau dalam periode tertentu, apa jadinya nanti?” kata Klopp seperti diberitakan laman Goal Internasional.
“Yang terpenting bagi saya adalah bagaimana pengaruhnya untuk tim. Pemain seperti Bobby, Anda akan selalu fokus jika dia tidak mencetak gol, lalu ketika dia kehilangan bola, Anda akan berkata dia tidak mencetak gol dan kehilangan bola,” tambahnya.
Jika masalah Roberto Firmino berkutat soal judgement orang-orang terhadap penampilannya di lapangan, dua rekannya yakni Sadio Mane dan Mohamed Salah belakangan dikaitkan dengan pintu keluar Liverpool.
Baik Mane maupun Salah sama-sama pernah dikabarkan bisa hengkang ke klub LaLiga Spanyol, Real Madrid. Walaupun hingga saat ini semuanya adalah rumor belaka, ada yang bilang bahwa rumor adalah fakta yang tertunda. Mungkinkah?
1. Triumvirat Liverpool Bertahan Sampai Kapan?
Trio Roberto Firmino, Sadio Mane, dan Mohamed Salah sudah menjadi salah satu pilar penting di skuat Liverpool. Akan tetapi, sampai kapan mereka akan bertahan bersama?
Beberapa waktu lalu, jurnalis Liverpool yang bernama Ian Doyle angkat bicara soal topik ini. Kemungkinan 2020-2021 akan jadi musim terakhir tiga pemain tersebut bersama-sama di Liverpool.
Bukan hengkang semuanya, tapi mungkin saja satu atau dua orang akan pergi. Hal ini merujuk pada kebiasaan The Reds yang menjual pemain bintangnya dalam kurun waktu tertentu, seperti halnya Philippe Coutinho beberapa waktu lalu.
“Siapa yang akan pergi? Entahlah. Mohon diingat, ini hanya spekulasi saya, tapi partnership di lini depan sangat jarang bertahan lama sampai empat atau lima tahun, apalagi triumvirat,” kata Doyle, dikutip dari laman Rousing the Kop.
“Tapi jika saya harus menjawab, mungkin Mane, karena mereka (Liverpool) akan dapat uang banyak darinya. Namun (saya rasa) pemain tim utama yang tampil reguler pasti tidak ingin pergi, ya kan,” tambahnya lagi.
Apa yang diucapkan Ian Doyle tersebut mungkin benar adanya, mengingat trio Firmino, Mane, dan Salah saat ini sudah menginjak usia tiga tahun bersama. Perlahan-lahan, partnership mereka pasti pecah juga dan biarlah waktu yang menjawab.
Sejak ‘dibentuk’ pada tahun 2017, triumvirat ini telah melalui pasang surut performa di Liverpool, mulai dari mimpi buruk saat melawan Real Madrid di Kiev, juara Liga Champions, hingga meraih trofi Liga Inggris setelah tiga dekade.
Pada akhir musim 2020-2021, Firmino, Mane, dan Salah, akan berusia 29 tahun, yang mana adalah lampu kuning bagi Liverpool yang sebaiknya pasang ancang-ancang mencari pengganti.
Partnership yang mungkin tidak bertahan sampai empat atau lima tahun, usia pemain yang hampir menyentuh kepala 3, serta rumor-rumor yang mengaitkan ketiganya dengan klub lain, apakah hilal perpecahan trio ini sudah terlihat?
Terlepas dari hal-hal tersebut, Liverpool sudah memiliki Diogo Jota dan Takumi Minamino yang masuk bagian rencana jangka panjang klub. Karena pada dasarnya, regenerasi adalah hal penting dalam sebuah tim sepak bola.
Jika tidak sejak sekarang, kapan lagi The Reds akan memulai proyeksi masa depan mereka, terlebih jika nanti trio Firmino, Mane, dan Salah sudah tidak ada lagi?