Pemain Klub Brasil Ini Alami Cedera di Kemaluan saat Tanding hingga Berdarah
INDOSPORT.COM - Ngilu, itulah kata yang pantas untuk menggambarkan nasib Gustavo Henrique ketika lakoni pertandingan Serie A Brasil kontra Corinthians, Senin (19/10/20). Pemain Flamengo ini alami pendarahan pada bagian kemaluannya.
Yang namanya olahraga sepak bola, baik itu untuk pria dan wanita cedera bukanlah suatu hal yang tabu ketika berlaga di lapangan. Maklum, duel perebutan bola dengan melibatkan adu fisik hingga terjatuh kian membuat luka sesuatu hal yang lumrah.
Sebut saja cedera ACL Virgil van Dijk lawan Jordan Pickford di laga Liga Inggris antara Liverpool lawan Everton baru-baru ini. Tapi apa jadinya jika cedera kali ini malah mengenai alat kelamin yang notebene sangat jarang terjadi.
Nasib tragis ini nyatanya harus dialami oleh Gustavo Henrique saat membantu Flamengo berlaga tandang di Corinthians Arena. Alih-alih menyelesaikan laga dengan bahagia hingga merayakan kemenangan bareng klubnya, ia malah harus tinggalkan lapangan lebih awal.
Ya, kala Flamengo sukses memimpin jalannya pertandingan berkat Everton Ribeiro (32'), terjadi insiden berdarah tepat tujuh menit setelahnya. Melansir laman berita The Sun, pemain kubu tuan rumah lakukan tindakan tak sengaja injak alat vital Gustavo Henrique.
Saking kerasnya, pasca tekel terlihat celana dari pemain andalan klub berjulukan Urubu ini sampai berubah warna dari putih menjadi merah. Diminta tinggalkan lapangan, pihak klub pun menggantikan perannya dengan Gabriel Noga.
Kala berada di ruang ganti, pihak medis sampai harus melakukan langkah darurat agar pendarahan dari aset berharga pemain berusia 27 tahun berhenti. Hal para fans yang melihat kejadian via media sosial pun menunjukkan rasa keprihatiannnya.
"Saya sepenuhnya mengerti rasa sakit hanya dengan melihatnya saja," ucap salah satu fans.
"Mimpi buruk bagi setiap pria terjadi," ujar lainnya.
"Itu adalah cedera terburuk yang pernah terjadi dalam dunia sepak bola," tulis lainnya.
Pengorbanan dari sang bintang pun tak berakhir sia-sia, terbukti beberapa rekannya sukses balaskan dendam ke Corinthians. Ada Victor Vinicius Coelho dos Santos (52'), Natan Bernardo de Souza (58'), Bruno Henrique (71'), dan Diego (86') yang masing-masing cetak satu gol.
Tepat kala kepergian Gustavo Henrique, Flamengo berhasil menghujani gawang Corinthians hingga menutup laga dengan skor 5-1. Pesta gol ini pun buat klub sukses meringsek posisi dua klasemen Serie A Brasil sementara.