Gelandang Persebaya Surabaya Sempat Stres Gagal Perkuat Timnas India
INDOSPORT.COM - Gelandang Persebaya Surabaya asal Australia, Aryn Williams, menceritakan pengalamannya saat berkarier di India dan keinginannya berseragam tim nasional (Timnas).
Sebelum bermain di Indonesia, Aryn Williams pernah dua tahun berkarier di India bersama Neroca FC yang berkompetisi di Indian Super League (ISL) atau liga kasta teratas negara tersebut.
Selama membela Neroca FC, Williams tampil sebanyak 38 pertandingan dengan mengemas empat gol serta dua asis. Pemain 26 tahun ini pernah mengajukan pindah warga negara agar bisa memperkuat Timnas India di level internasional.
Aryn Williams sendiri memiliki darah India yang berasal dari ibunya, sementara sang ayah asli Inggris. Namun beratnya proses administrasi pengajuan perpindahan warga negara di India membuat mantan pemain Perth Glory itu urung dengan niatnya tersebut.
“Tujuan utama saya (main di ISL) agar bisa mendapatkan paspor India dan gabung tim nasional, tetapi ketika saya tiba itu terbukti menjadi hal yang mustahil," kata Williams dilansir dari The World Game.
"Saya mencoba mengusahakannya melalui banyak agensi dan perusahaan tetapi tidak ada yang benar-benar tahu apa yang harus dilakukan. Itu membuatku stres sehingga akhirnya saya melupakannya,” sambungnya.
Setelah meninggalkan India, Aryn Williams mendapatkan tawaran main di Indonesia dari Persebaya Surabaya. Pinangan dari Bajul Ijo pun langsung diterima Williams berkat saran dari ayahnya yang tak lain adalah mantan pelatih PSMS Medan dan Perseman Manokwari, Eric Williams.
Jebolan klub Liga Inggris, Burnley, ini didatangkan Persebaya pada putaran kedua Liga 1 2019 lalu.
“Saya berkesempatan pindah ke Indonesia. Salah satu alasannya adalah ayah saya pernah menjadi pelatih di negara ini dan ketika saya berbicara dengannya dan memberi tahu dia tentang tawaran dari Persebaya, dia langsung mengatakan bahwa saya harus pergi, karena Persebaya adalah klub besar," sambungnya.
Sejauh ini, Aryn Williams sudah bermain sebanyak 17 pertandingan bersama Persebaya dan menjadi andalan Aji Santoso di lini tengah.
Meski bahagia berseragam Persebaya, Aryn Williams masih menyimpan hasrat kembali berkarier di Liga Australia suatu hari nanti.
“Saya ingin sekali kembali ke Australia jika saya mendapat tawaran yang bagus secara finansial dan datang pada waktu yang tepat dalam karier saya. Akan tetapi saat ini saya bahagia di Indonesia, karena tempat ini sangat bagus untuk bermain sepak bola," pungkas Aryn Williams.