Akui Sering Marah, Bomber Inter Milan Tebar Teror ke Shakhtar Donetsk
INDOSPORT.COM - Pemain sepak bola Inter Milan, Lautaro Martinez, tampaknya sedang menebar teror ke Shakhtar Donetsk jelang Liga Champions dengan mengatakan bahwa ia sering marah besar.
Inter Milan akan menghadapi Shakhtar Donetsk di matchday 2 Liga Champions 2020/21 di NSC Olimpiyskiy pada Rabu (28/10/20). Ini adalah laga yang harus dimanfaatkan Inter dengan baik.
Sebab di matchday sebelumnya, mereka hanya mendapat hasil imbang dengan skor 2-2 melawan wakil Jerman, Borussia Monchengladbach. Padahal, laga tersebut berlangsung di Giuseppe Meazza.
Performa tim yang melempem ini ternyata membuat striker Nerazzurri, Lautaro Martinez, prihatin. Bahkan, melansir dari Sempre Inter, ia sampai sering marah besar pada dirinya sendiri jika ikut-ikutan tampil buruk.
"Amarah dan tekad yang menggebu adalah dua hal yang selalu ada dalam diri saya, yang selalu saya bawa kemanapun saya berada," ujar tandem Romelu Lukaku tersebut.
"Saya selalu berjuang untuk lebih baik dan memberi yang terbaik bagi Inter, tapi setiap kali saya gagal, saya selalu marah besar pada diri saya sendiri," lanjutnya.
"Besok adalah hari yang penting karena mereka (Shakhtar) berhasil menang di hari pertama (melawan Real Madrid). Mereka juga kuat dan sangat lihai saat menguasai bola."
"Kami sudah bekerja keras belakangan ini. Jadi, tidak ada alasan bagi kami. Kami wajib total melawan mereka dan menang," pungkasnya.
Dari ucapannya tersebut, tampak jelas bahwa Martinez tidak pernah memaafkan dirinya sendiri ketika bermain buruk. Itulah sebabnya ia selalu marah pada dirinya sendiri setiap kali gagal.
Di sisi lain, hal ini bisa menjadi kabar buruk bagi Shakhtar Donetsk, calon lawan mereka di Liga Champions. Sebab, introspeksi Martinez bisa membuatnya tampil menggila saat laga tersebut.
Dari tiga pertemuan terakhir mereka, Inter Milan sukses menang dua kali atas Shakhtar Donetsk dengan skor 2-0 dan 5-0. Satu laga sisanya, kedua tim bermain imbang 1-1.