x

Timnas Inggris Jadikan Piala Dunia U-20 2021 di Indonesia Pelampiasan Sakit Hati

Selasa, 27 Oktober 2020 08:07 WIB
Editor: Isman Fadil
Timnas Inggris saat juara Piala Dunia U-20 2017 di Korea Selatan.

INDOSPORT.COM - Ajang Piala Dunia U-20 2021 digelar di Indonesia pada 20 Mei hingga 12 Juni. Timnas Inggris yang dipastikan lolos langsung akan segera menggelar pemusatan latihan.

Inggris bersama Prancis, Italia, Belanda, dan Portugal otomatis lolos ke Piala Dunia U-20 2021 setelah Komite Eksekutif UEFA resmi memberhentikan Euro U-19 2019/2020. 

Kelima negara tersebut memastikan ke Indonesia tahun depan berdasarkan koefisien ranking babak kualifikasi UEFA tertinggi untuk musim 2019/2020.

Baca Juga
Baca Juga

Piala Dunia U-20 2021 nanti akan dijadikan Inggris sebagai pelampiasan setelah mereka gagal mengamankan satu slot putaran final edisi 2019 di Polandia.

Kala itu, Inggris takluk 0-3 dari Norwegia dalam partai play-off di kejuaraan EURO U-19 2018. Di mana lawannya itu diperkuat pemain sekaliber Erling Braut Haaland dan Jens Petter Hauge.

Melabsir laman resmi FA, Inggris akan menjadikan Piala Dunia U-20 2021 sebagai pembuktian dan melunasi kegagalan mereka lolos ke turnamen sepak bola antar negara junior tersebut dua tahun silam. 

Pelatih Timnas Inggris U-19, Lee Carsley akan mengumpulkan pemainnya sebagai langkah persiapan pada bulan November mendatang atau selama jeda internasional.

Baca Juga
Baca Juga

"Piala Dunia U-20 FIFA akan diadakan di Indonesia pada musim panas mendatang antara 20 Mei dan 12 Juni 2021 dan ini adalah kompetisi yang paling diingat Inggris, setelah memenangkan edisi 2017 di Korea Selatan," tulis federasi sepak bola Inggris, FA.


1. Ulangi Memori Manis Piala Dunia U-20 2017

Dominic Calvert-Lewin saat membela Timnas Inggris di Piala Dunia U-20 2017.

Inggris baru pertama kali menjuarai Piala Dunia U-20 sejak bergulir pada 1977. Terakhir, Tiga Singa Muda menjuarai ajang tersebut pada tahun 2017 di Korea Selatan.

Bertanding di Suwon World Cup Stadium, Minggu 11 Juni 2017, skuat yang saat itu dilatih Paul Simpson menang 1-0 pada partai final melawan Venezuela berkat gol tunggal Dominic Calvert-Lewin.

Tentu memori manis di Asia ingin diulangi Timnas Inggris saat menyambangi Indonesia nanti. Apalagi mereka bisa diperkuat pemain-pemain tenar seperti Mason Greenwood, Jude Bellingham, dan Harvey Elliot.

Pada Piala Dunia U-20 2021 Indonesia nanti, PSSI sudah menetapkan enam stadion sebagai venue pertandingan. Stadion yang terpilih antara lain Stadion Kapten I Wayan Dipta di Gianyar, Stadion Gelora Bung Tomo di Surabaya, Stadion Gelora Bung Karno di Jakarta, Stadion Manahan di Surakarta, Stadion Gelora Sriwijaya di Palembang, dan Stadion Si Jalak Harupat di Bandung.

IndonesiaPiala Dunia U-20Football Association (FA)Timnas InggrisPiala Dunia U-20 2023

Berita Terkini