x

Teco: Bali United dan PSM Pilihan Tepat Wakili Indonesia di Piala AFC

Selasa, 27 Oktober 2020 16:27 WIB
Kontributor: Nofik Lukman Hakim | Editor: Arum Kusuma Dewi
Ricky Fajrin (kanan) saat melewati pemain lawan pada laga Ceres-Negros vs Bali United di Piala AFC 2020, Rabu (11/03/20).

INDOSPORT.COM - Pelatih asal Brasil, Stefano Cugurra Teco menilai Bali United dan PSM Makassar menjadi pilihan tepat mewakili Indonesia di Piala AFC 2021. Dengan situasi musim 2020 belum jelas, kedua klub layak menjadi wakil Indonesia lagi.

Bali United dan PSM Makassar sejatinya jadi wakil di kompetisi Asia 2020. Namun, saat fase grup baru bertanding tiga kali, perjalanan Bali United dan PSM harus terhenti.

Federasi sepak bola Asia (AFC) menghentikan Piala AFC 2020 karena pandemi virus corona. Piala AFC akan dihelat pada tahun 2021 dengan status mulai dari awal, bukan melanjutkan musim 2020.

Baca Juga
Baca Juga

Ketika mulai kejuaraan dari awal, artinya federasi masing-masing negara wajib mengirimkan jawara dari kompetisi lokal. Masalahnya, Indonesia belum menghelat Liga 1 dan Piala Indonesia. Praktis, Bali United dan PSM sebagai jawara 2019 berpotensi ditunjuk jadi wakil lagi.

Klub-klub Liga 1 bersama PSSI sudah membahas hal ini saat pertemuan di Bandung, beberapa waktu lalu. Klub Liga 1 sudah legawa Bali United dan PSM mewakili Indonesia lagi pada Piala AFC 2021.

Ini belum keputusan resmi. Kedua klub perlu mendapat surat dari AFC. Stefano Cugurra Teco menilai, sebuah keputusan tepat ketika Bali United dan PSM dipilih lagi oleh PSSI wakili Indonesia.

"Tahun 2020 pasti belum ada yang juara Liga 1. Tidak ada juara Piala Indonesia juga. Lebih bagus tetap juara dari Liga 1 dan Piala Indonesia 2019 mewakili Indonesia di Piala AFC 2021. Daripada tidak ada klub Indonesia di kompetisi internasional," ucap Teco.

Teco sebagai pelatih Bali United pun masih ingin membawa timnya berprestasi di Piala AFC 2021. Tahun ini, mereka sudah punya skuat super bintang. Dengan berjalannya waktu, Nadeo Argawinata dkk. bisa semakin kuat pada 2021 nanti.

Baca Juga
Baca Juga

Bali United berpotensi meraih hasil lebih bagus dari tahun 2020. Dalam tiga laga yang dijalani di grup G, Bali United mengalahkan wakil Vietnam, Than Quang Ninh 4-1, serta kalah dari wakil Kamboja, Svay Rieng FC 1-2 dan wakil Filipina, Ceres Negros (United City FC) 0-4.

PSM MakassarPiala AFCBali UnitedLiga IndonesiaBali United FCStefano Cugurra TecoPiala AFC 2020

Berita Terkini