AC Milan Siapkan Dana untuk Boyong Pemain Islam dari Klub Medioker Liga Prancis
INDOSPORT.COM - Klub besar Serie A, AC Milan, dilaporkan tengah mengincar pemain dari klub medioker Liga Prancis, Strasbourg, Mohamed Simakan.
Dilansir dari Milan News, Rossoneri tidak menghabiskan seluruh dananya pada bursa transfer musim panas lalu. Hal itu lantaran manajemen tidak ingin salah langkah dalam mendatangkan pemain anyar di San Siro.
Direktur teknik AC Milan, Paolo Maldini, telah menyatakan berulangkali bahwa Diavolo Rosso akan memperkuat skuat dengan membelanjakan dana yang ada di bursa transfer musim dingin Januari 2021.
Salah satu pemain yang masuk dalam daftar beli AC Milan ialah Mohamed Simakan. Sang pemain kini masih membela Strasbourg yang bermain di Ligue 1 Prancis.
AC Milan telah memantau Mohamed Simakan selama beberapa bulan terakhir. Namun, pada bursa transfer musim panas lalu niat tersebut terpaksa dibendung lantaran nilai pasar Simakan yang cukup tinggi.
Maka, pada bulan Januari 2021 nanti, Paolo Maldini akan berusaha mengajukan tawaran konkret yang mendekati permintaan Strasbourg. Milan rencananya menyiapkan dana 15 juta euro (Rp260 juta) untuk memboyong bek beragama Islam tersebut.
Rossoneri bisa melepas Leo Duarte dan Matteo Musacchio guna menambah modal pada bursa transfer musim dingin 2021.