Diminati Barcelona, Pep Guardiola Masih Betah di Man City
INDOSPORT.COM - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola merasa bahwa dirinya masih nyaman dan betah berada di Etihad Stadium. Meski saat ini pihak Barcelona telah menginginkannya kembali.
Masa bakti Pep Guardiola bersama Manchester City sendiri akan habis pada akhir musim ini. namun, dirinya dipastikan akan memperpanjang kontrak di Stadion Etihad dan akan tinggal lebih lama lagi.
Di sisi lain, rumor mengenai pihak Manchester City yang tengah mencarikan pengganti Pep Guardiola semakin deras diberitakan. Salah satu calon kuatnya adalah Mauricio Pochettino yang akan menggantikan pelatih asal Spanyol tersebut.
Sementara itu, melihat kabar bahwa pihak Manchester City akan mencari penggantinya itu, Pep Guardiola membantah dan ingin bertahan di Etihad. Hal ini dikarenakan pria berusia 49 tahun tersebut merasa nyaman dan betah. Meski ketertarikan Barcelona yang akan merekrutnya kembali.
"Saya sangat gembira di sini. Saya senang berada di Manchester dan berharap menjalankan tugas musim ini dengan bagus untuk bertahan di sini lebih lama," ujar Guardiola, seperti dilansir Sky Sports.
Sebagai Informasi, Font, kandidat favorit menggantikan Josep Maria Bartomeu yang telah mengundurkan diri awal pekan ini, mengatakan kepada Sky Sport News akan membawa Pep Guardiola kembali ke Barcelona, sekaligus mempertahankan Lionel Messi.
Guardiola menghadapi sejumlah masalah cedera di awal musih. Menurut pelatih asal Spanyol itu, masalah cedera itu diperburuk jeda musim panas yang dipersingkat dan padatnya jadwal pertandingan karena pengaruh pandemi virus corona.
Klub-klub lain juga mengalami kondisi tersebut. Guardiola mendesak Liga Inggris segera mengizinkan aturan pergantian lima pemain, seperti yang dilakukan pada akhir musim lalu setelah lockdown.
"Ada statistik yang tidak dapat disangkal. Di Liga Inggris, pemain mengalami cedera otot 47 persen lebih banyak daripada musim sebelumnya, karena tidak ada persiapan dan jumlah pertandingan yang padat," ucapnya.
"Semua liga, Jerman, Spanyol, memiliki lima pergantian pemain untuk melindungi para pemain, bukan untuk melindungi satu tim atau lainnya," tegas Pep Guardiola.
Saat ini, di bawah asuhan Pep Guardiola, Manchester City sendiri sudah merasakan perkembangan yang luar biasa. Mereka berhasil menjuarai Liga Inggris dalam dua musim sekaligus yakni tahun 2017/2018 dan 2018/2019 lalu.
Selain itu, kontribusi Pep Guardiola sendiri juga sangat luar biasa. Mantan pelatih Barcelona ini telah menunjukan totalitasnya demi mendapatkan hasil maksimal di setiap pertandingan yang dijalani oleh Manchester City.