Luka Modric Berpotensi Terjangkit Virus Corona, Real Madrid Gusar
INDOSPORT.COM - Real Madrid, klub Liga Spanyol, tampak begitu gusar melihat gelandang tengah andalannya, Luka Modric, berlaga membela Kroasia di jeda internasional.
Kecemasan menyelimuti Real Madrid lantaran kondisi Luka Modric yang berpotensi terjangkit virus corona. Utamanya setelah Modric memperkuat Kroasia dalam laga uji coba kontra Turki di Istanbul, Kamis (12/11/20) kemarin.
Pertandingan yang berakhir dengan skor imbang 3-3 itu dihiasi kejadian kurang sedap. Bek tengah Kroasia, Domagoj Vida, tiba-tiba ditarik keluar pada awal paruh kedua lantaran mendapat informasi bahwa dirinya positif terjangkit virus corona.
Modric tentu bukan mustahil ikut ketularan virus yang menghinggapi tubuh Vida. Meski Modric baru main di babak kedua, ia tetap sempat berinteraksi dengan Vida dan harus dicek kesehatannya.
Apalagi setelah melihat fakta bahwa Modric dan Vida diketahui berfoto bersama. Menurut laporan Marca, Real Madrid langsung cemas mendengar kabar tentang Modric tersebut.
Wajar sebenarnya Real Madrid begitu khawatir, sebab Modric merupakan tumpuan di lini tengah. El Real pun jelas tak mau kehilangan Modric yang andai benar terjangkit virus corona, harus absen guna pemulihan.
Situasi terlihat makin gawat, mengingat sebelumnya sudah ada beberapa pemain andalan Real Madrid yang lebih dulu terjangkit virus corona, yakni Casemiro, Eden Hazard, dan Eder Militao. Artinya, jika ditambah Modric, Los Blancos dipastikan bakal kehilangan banyak pemain utama.
Belum ada kabar lebih lanjut perihal kondisi kesehatan Modric. Hal yang pasti, Timnas Kroasia bakal berangkat menuju Stickholm guna melakoni laga UEFA Nations League lawan Swedia, Minggi (15/11/20) mendatang.
Otoritas sepak bola Kroasia telah mengeluarkan pernyataan bahwa hanya pemain yang negatif corona, yang boleh bertandang jumpa Swedia. Jika nanti kita melihat Modric masuk dalam line-up tim Swedia vs Kroasia, mungkin Real Madrid dapat lebih bisa bernapas lega.