x

Efek Pandemi, Eks Top Skorer Liga 1 Mendadak Jadi Mandor Proyek

Selasa, 24 November 2020 08:44 WIB
Penulis: Martini | Editor: Arum Kusuma Dewi
Pemain Barito Putera, Kahar Musakkar saat merayakan gol ke gawang Bhayangkara FC dalam babak semifinal Elite Pro Academy Liga 1 U-10 2019 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Rabu (9/10/19) malam.

INDOSPORT.COM - Nihilnya kompetisi Liga 1 2020 selama pandemi Covid-19, membuat mantan top skorer Liga 1 U-20 2019, Kahar Muzakkar Kalu dari Barito Putera, menjajal profesi anyar sebagai mandor proyek.

Sejak Liga 1 dihentikan pada Maret lalu, para pemain Barito Putera memang tetap berlatih di bawah arahan Djajang Nurdjaman, namun ada aturan mengenai pemotongan gaji yang ditetapkan oleh PSSI serta PT LIB.

Baca Juga
Baca Juga

Sehingga, di samping aktivitas utamanya berlatih sepak bola, Kahar Muzakkar juga menjajal profesi lain, mulai dari berkebun, berjualan, hingga menjadi mandor proyek pengerjaan jalan di Makassar.

"Jadi, pada waktu libur panjang ini, selain latihan, saya juga sambil belajar berusaha menambah uang tabungan," ungkap Kahar Muzakkar dilansir dari laman Prokal.co.

"Pekerjaan ini (mandor) sudah beberapa hari lalu. Kontraktornya percaya sama saya, lalu diberikan pekerjaan ini. Kebetulan juga tidak jauh dari rumah, jadi mudah untuk mengawasinya," ucap striker 21 tahun itu.

Meski demikian, Kahar Muzakkar tidak serta merta melupakan tugas utamanya sebagai pemain sepak bola, yakni untuk berlatih dan menjaga kondisi fisik sebelum memulai kick off lanjutan Liga 1, Februari mendatang.

"Ini untuk mengisi waktu saja, sekaligus nambah-nambah penghasilan," tuntasnya.

Perlu diketahui, Kahar Muzakkar membawa Barito Putera U-20 menjadi runner up Liga 1 U-20 2019 lalu, sekaligus meraih gelar top skorer. Kini ia promosi ke tim senior dan mencetak gol perdana untuk Barito di Liga 1.

Baca Juga
Baca Juga

Kahar Muzakkar juga tergabung dalam skuat Timnas U-20 All Star saat menghadapi tim Arsenal, Real Madrid, dan juga Inter Milan usia muda, saat berkunjung ke Indonesia.

Barito PuteraLiga IndonesiaLiga 1Bola IndonesiaBerita Liga 1Liga 1 2020Kahar Muzakkar

Berita Terkini