x

Kesampingkan Pogba, Bruno Fernandes Lebih Senang Duet Bareng Van de Beek

Selasa, 1 Desember 2020 21:19 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
Proses gol penalti Manchester United yang dicetak Bruno Fernandes ke jala West Brom dalam pertandingan Liga Inggris, Minggu (22/11/20) dini hari WIB.

INDOSPORT.COM – Gelandang Manchester United, Bruno Fernandes, menegaskan bahwa dirinya nyaman bermain dengan Donny van de Beek.

Donny van de Beek baru saja membuktikan kualitasnya kala membantu Manchester United memetik kemenangan dramatis 3-2 atas Southampton dalam lanjutan Liga Inggris, Minggu (29/11/20) malam WIB.

Baca Juga
Baca Juga

Bruno Fernandes pun langsung melempatkan pujian atas totalitas yang ditunjukkan Van de Beek dalam laga tersebut. Menurut Fernandes, Van de Beek memiliki kualitas yang bisa dikawinkan dengan pemain lain.

“Setiap gelandang di tim kami memiliki kualitas,” ujar Fernandes usai kemenangan laga tersebut, dilansir dari Sun Sport.

“Donny (van de Beek) punya banyak kualitas. Kami tahu kami bisa bermain bersama dan juga dengan pemain lain yang kami miliki,” lanjutnya.

Lebih lanjut, gelandang asal Portugal itu juga menepis anggapan bahwa dirinya tidak bisa berdampingan dengan Van de Beek ketika Paul Pogba absen.

Dalam laga tersebut, Pogba memang terpaksa absen karena mengalami cedera engkel. Posisinya pun digantikan oleh Fred dan Nemanja Matic yang menemani Van de Beek, sementara Fernandes maju ke depan.

“Setiap orang memiliki kualitas untuk bermain dan kami mengenal satu sama lain. Kami bisa bermain dengan tiga pemain hari ini kemudian beralih dan memainkan pertandingan berikutnya dengan tiga atau empat lainnya,” tambah Fernandes.

“Tidak masalah karena kami semua memiliki kualitas dan kami semua bisa bersama-sama di lapangan, semua orang bisa membuat perbedaan.”

Baca Juga
Baca Juga

Van de Beek sendiri bergabung ke Old Trafford dari Ajax dengan kontrak lima tahun senilai 35 juta pound ditambah bonus 5 juta pound. 

Van de Beek tampil tujuh kali di Liga Primer musim 2020/21 dengan mencetak satu gol. Di berbagai ajang kompetisi, pemain asal Belanda berusia 23 tahun itu tampil 13 kali.

Manchester UnitedPaul PogbaLiga InggrisBruno FernandesDonny van de BeekBerita Liga Inggris

Berita Terkini