PSM Makassar Resmi Ditinggal Satu Pemain Naturalisasinya
INDOSPORT.COM - Salah satu pemain naturalisasi klub Liga 1 PSM Makassar, Osas Saha, mengucapkan salam perpisahan untuk meninggalkan Juara Piala Indonesia musim 2018/2019 tersebut.
Pelan namun pasti, klub berjuluk Pasukan Ramang tersebut ditinggalkan oleh satu per satu pemainnya. Sebelumnya, tiga legiun asing yang didatangkan pada awal musim 2020 telah hengkang.
Dua pemain belakang, Hussein El Dor (Lebanon) dan Serif Hasic (Bosnia Herzegovina), serta penyerang Giancarlo Lopes Rodrigues asal Brasil tak ingin bertahan lebih lama di tengah suramnya masa depan Liga 1.
Terlebih lagi, kontrak El Dor, Hasic, dan Giancarlo bersama klub merah marun Sulawesi Selatan tersebut memang akan berakhir pada 31 Desember 2020. Karenanya, mereka mantap meninggalkan Indonesia.
Teranyar, Osas Saha turut mengikuti jejak ketiga rekannya itu. Dua hari jelang pergantian tahun, penyerang berusia 34 tahun ini memastikan tak akan memperpanjang kontraknya yang juga berakhir pada 31 Desember 2020.
"Saya, Osas Saha, mengucapkan terima kasih kepada yang terhormat manajemen, tim pelatih, staf tim, semua pemain, dan keluarga EWAKO yang saya cintai," tulisnya dalam foto yang diunggah via instagram, @osasmarvellous, Rabu (30/12/20).
"Semoga PSM jaya terus. Tuhan berkati kita semua. Amin," tambah pemakai nomor punggung 11 yang mempersembahkan satu gol dan satu assist dari delapan laga di semua ajang bersama PSM Makassar di musim 2020 ini.
Hengkangnya Osas Saha, meninggalkan Ezra Walian sebagai satu-satunya pemain naturalisasi di dalam skuat klub berjuluk Pasukan Ramang tersebut untuk menyambut musim kompetisi 2021 mendatang.
Selain itu, manajemen PSM Makassar dipastikan akan mencari beberapa penyerang baru lagi pada jendela transfer mendatang sebab hanya menyisakan Ferdinand Sinaga seorang yang akan kembali dari masa peminjaman bersama PSMS Medan.