Liga 1 2020 Bubar, Persela Rapatkan Barisan Persiapkan Musim Baru
INDOSPORT.COM - Manajemen Persela Lamongan langsung berkoordinasi begitu mengetahui hasil rapat Exco PSSI mengenai pembubaran Liga 1 2020. Pergerakan itu berupa pembicaraan dengan pelatih dan pemain.
"Setelah kompetisi dibubarkan, manajemen Persela akan berkoordinasi dengan jajaran pelatih dan pemain," ungkap manajer Yunan Achmadi pada Sabtu (23/1/21).
Koordinasi itu sangat diperlukan mengingat tim harus segera bersiap lagi menyambut Liga 1 2021. Persela praktis tidak menggelar latihan sama sekali selama kompetisi ditangguhkan.
"Ketika ada penghentian kompetisi beberapa bulan yang lalu sampai saat ini sementara waktu masih vakum. Kami belum ada aktivitas sama sekali," jelasnya.
Sementara itu, beberapa pemain Laskar Joko Tingkir diketahui tetap menjalani latihan mandiri dengan disiplin selama vakumnya kompetisi musim 2020. Mereka bahkan tetap bermain sepak bola, contohnya Novan Setya Sasongko.
"Saya kalau hari-hari biasa selalu latihan. Biasanya kombinasi gym besoknya lapangan, kalau Sabtu dan Minggu bermain sepak bola bersama teman-teman," kata Novan Setya Sasongko saat dihubungi redaksi berita olahraga INDOSPORT beberapa waktu lalu.
Meski tetap menjalankan rutinitas yakni dengan berlatih sepak bola, sebagai pemain dirinya tetap merindukan atmosfer kompetitif. Novan berharap pandemi virus corona bisa segera berakhir dan semuanya bisa beraktivitas dengan normal lagi.