Klasemen Serie A Liga Italia Hari Ini: Juventus Kembali ke 4 Besar
INDOSPORT.COM – Berikut klasemen sementara Serie A Liga Italia pekan ke-19 hari ini, Senin (25/01/21) dimana Juventus kembali menembus posisi empat besar dan Napoli tersandung.
Total terdapat lima pertandingan lanjutan yang digelar di pekan ke-19 Serie A Italia 2020/21 hingga Minggu hingga Senin (25/1/21) dini hari WIB.
Juventus selaku tuan rumah berhasil meraih tiga poin yang membawa mereka kembali ke empat besar klasemen sementara, usai menang 2-0 atas Bologna yang membuat mereka melanjutkan tren positif usai menjuarai Super Coppa Italiana 2020.
Satu gol yang masing-masing dijebloskan oleh Arthur Melo dan Weston McKennie di menit ke-15 dan ke-71, membuat Si Nyonya Tua kembali ke empat besar dengan torehan 36 poin dari 38 laga. Bianconeri bisa saja masuk tiga besar mengingat masih adanya tabungan satu laga.
Keberhasilan Juventus mengantongi tiga poin sayangnya tak bisa diikuti oleh Napoli. Partenopei secara mengejutkan tumbang di tangan Hellas Verona yakni dengan skor 1-3.
Kekalahan tersebut membuat Napoli gagal masuk empat besar dan harus merelakan tempat keempat ke Juventus. Meski begitu, Partenopei masih memiliki tabungan satu laga di mana mereka akan menghadapi Bianconeri.
Sementara itu, AC Milan masih kokoh di posisi puncak dengan mengantongi 43 poin di klasemen sementara Serie A Liga Italia 2020/21. Rossoneri hanya memiliki selisih dua angka dari rival sekota mereka yakni Inter Milan yang menyusul di peringkat kedua.
Lalu ada AS Roma yang menduduki peringkat kedua dengan 37 poin, atau hanya selisih satu poin saja dari Juventus, yang masih terus berjuang untuk meraih scudetto Serie A Italia musim ini.
Untuk lebih lengkapnya, berikut klasemen sementara Serie A Liga Italia, Senin (25/01/21):