Asisten Pelatih Shin Tae-yong Sempat Keluhkan PSSI, Menpora Yakinkan Tidak Ada Keributan
NDOSPORT.COM - Riak di Timnas Indonesia kembali sempat menyeruak, setelah asisten pelatih Lee Jae-hong menuliskan keluh kesah di akun Instagram pribadinya.
Ia menuliskan tentang perlakuan PSSI terhadap staf kepelatihan Timnas Indonesia. Bahkan PSSI dinilai tidak memberikan info terkait persiapan tim.
Hal ini pun sampai di telinga Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali. Namun, Amali menyakinkan bahwa tidak ada permasalahan berarti antara pelatih Timnas dengan PSSI.
"Kalau tim pelatih itu kan ada pelatih kepalanya, coach Shin Tae-yong. Dia pelatih kepalanya. Komunikasi dia setahu saya tidak ada masalah," ucap Amali.
Amali menambahkan bahwa bentuk tidak ada permasalahan antara tim pelatih dan PSSI adalah dengan adanya road map untuk Timnas Indonesia. Road map tersebut dibuat langsung oleh pelatih kepala Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
"Bahkan, pembuatan road map Timnas Indonesia itu dirancang oleh Shin Tae-yong bersama Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, dan teman-teman dari PSSI," kata Amali.
"Jadi, menurut saya, tidak ada masalah soal komunikasi. Yang penting kan ada pelatih kepalanya, coach Shin Tae-yong. Jadi aman, tidak ada masalah," ujar Amali lagi.