GM Arema FC Akui Ada Pertemuan Penting Owner, Pengelolaan Klub Berganti?
INDOSPORT.COM - General Manager Arema FC Ruddy Widodo mengakui bahwa ada sebuah pertemuan penting yang melibatkan owner klub dengan salah satu sponsor pada akhir Januari 2021.
Owner klub berlogo kepala singa itu tak lain adalah Iwan Budianto. Figur yang kini menjabat sebagai Wakil Ketua Umum PSSI itu sekaligus menjadi pemegang saham mayoritas PT Arema Aremania Bersatu Berprestasi Indonesia, badan hukum yang menaungi Arema FC.
Pertemuan itu melibatkan Iwan Budianto dengan Gilang Widya Pramana, owner dari produk perawatan wajah, yang juga menjadi sponsor pada kedua bahu Jersey Johan Ahmat Farizi dkk.
"Memang ada pertemuan antara Pak Iwan (Budianto) dengan Mas Gilang. Saya belum tahu persisnya apa," ucap Ruddy Widodo kepada media di Malang, Senin (01/02/21).
Lantas, apakah pertemuan itu membahas soal isu pergantian pengelolaan klub melalui pembelian saham?
"Kalau soal pembelian saham, belum ada komunikasi dari direksi ke manajemen. Lagipula, itu ranahnya direksi, bukan manajemen. Jadi, saya tidak bisa bicara lebih jauh lagi," kata Ruddy menambahkan.
Gilang Widya Pramana disebut sebagai calon pembeli saham Arema FC. Iwan Budianto memegang saham mayoritas dengan komposisi 70 persen, sedangkan 30 persen sisanya adalah Agoes Soerjanto.