Prediksi Pertandingan Liga Inggris Sheffield United vs Chelsea: Saatnya Uji Konsistensi, Tuchel
INDOSPORT.COM – Berikut prediksi pekan ke-23 Liga Inggris 2020/21 antara Sheffield United vs Chelsea pada Senin (8/2/21) pukul 02:15 dini hari WIB.
Chelsea selaku tim tamu akan melakoni laga tandang di Bramall Lane melawan Sheffield United, di mana laga ini akan menjadi uji konsistensi Thomas Tuchel sebagai pelatih anyar The Blues.
Di bawah asuhan Thomas Tuchel, Chelsea mampu mencatatkan tren positif yakni sekali imbang kala melawan Wolves dan dua kali menang 2-0 saat berhadapan dengan Burnley dan membungkam Tottenham Hotspur 1-0.
Maka Thomas Tuchel bisa membuktikan diri bahwa ia layak ditunjuk sebagai pelatih The Blues. Kemenangan ini juga bisa membuat Chelsea menggusur West Ham dan menempati posisi lima besar. Chelsea saat ini berada di peringkat keenam dengan 36 poin di klasemen sementara Liga Inggris.
Selain itu Chelsea juga wajib menang, mengingat Sheffield United tengah terpuruk dan terbenam di posisi paling buncit di klasemen sementara Liga Primer Inggris dengan 11 poin saja.
Meski demikian, Marcos Alonso dkk juga tak boleh meremehkan sang tuan rumah begutu saja. Sheffield United kini masih berjuang untuk memperbaiki posisi di klasemen.
Tim besutan Chris Wilder ini bisa saja menghentikan laju positif Chelsea. Mengingat The Blades sebelumnya mampu menumbangkan Manchester United 2-1 dan West Brom dengan skor yang sama.
Selain itu, Sheffield United juga punya catatan unik di mana tak pernah kalah di laga Liga Inggris tiap bulan februari saat bermain di kandang. Mereka punya catatan bagus musim lalu karna pernah membungkam Chelsea dengan skor 3-0 di Bramall Lane.
Maka pertandingan antara Sheffield United vs Chelsea nanti diprediksi akan berlangsung seru, mengingat kedua tim sama-sama akan tampil jor-joran untuk kembali ke jalur kemenangan.
Prakiraan Susunan Pemain:
Sheffield United (3-5-2): Ramsdale; Basham, Egan, Ampadu; Baldock, Lundstram, Norwood, Flech, Bogle; McGodlrick, Sharp.
Chelsea (3-4-1-2): Mendy; Azpiliculeta, Silva, Rudriger; James, Jorginho, Kovavic, Alonso; Mount; Hudson-Odoi, Werner.
Player to Watch
David McGoldrick (Sheffield United)
David McGoldrick menjadi bintang Sheffield United yang perlu anda saksikan penampilannya. Pasalnya, ia tercatat selalu menyetak gol kala melawan Chelsea di dua pertemuan terakhirnya melawan The Blues. Bisa jadi ia kembali mencetak gol ke gawang Timo Werner dkk.
Callum Hudson-Odoi (Chelsea)
Callum Hudson-Odoi menjelma menjadi pemain andalan Thomas Tuchel di sisi kanan untuk menghancurkan pertahanan musuh. Ia juga tercatat telah mencetak satu assist dari tiga pertandingan terakhir Chelsea.
Head to Head
- Chelsea 4-1 Sheffield United
- Sheffield United 3-0 Chelsea
- Chelsea 2-2 Sheffield United
- Chelsea 3-0 Sheffield United
- Sheffield United 0-2 Chelsea
5 Laga Terakhir Sheffield United
- Sheffield United 1-3 Tottenham
- Sheffield United 2-1 Plymouth
- Manchester United 1-2 Sheffield United
- Manchester City 1-0 Sheffield United
- Sheffield United 2-1 West Brom
5 Laga Terakhir Chelsea
- Leicester 2-0 Chelsea
- Chelsea 3-1 Luton
- Chelsea 0-0 Wolverhampton
- Chelsea 2-0 Burnley
- Tottenham 0-1 Chelsea
Prediksi INDOSPORT
- Sheffield United: 40 persen, imbang: 10 persen, Chelsea: 50 persen