Tak Dapat Bintang Rp1,9 Triliun, Jurgen Klopp Mengamuk ke Liverpool
INDOSPORT.COM - Tekanan demi tekanan yang dihadapi sebagai juara bertahan Liga Inggris membuat Jurgen Klopp frustasi. Urung dapatkan pemain senilai 100 juta poundsterling (Rp1,9 triliun), dirinya mengamuk ke Liverpool.
Musim lalu mungkin jadi masa-masa terindah bagi tim dominan warna merah itu. Bagaimana tidak? Catatkan rekor panjang kemenangan, sulit takluk di kandang sendiri alias Anfield, dan yang paling penting sukses putuskan kutukan nirgelar liga.
Setelah menunggu 30 tahun lamanya, The Reds akhirnya bisa juga juara Liga Inggris. Kebahagiaan mereka pun kian lengkap ketika sebagian besar anggota skuatnya mendapat nominasi atau penghargaan pemain terbaik gara-gara performa yang mencengangkan.
Sayang, kebahagiaan Liverpool tak bertahan lama ketika berpotensi puasa gelar lagi. Bayangkan saja, semenjak Virgil van Dijk alami cedera fatal ketika timnya main imbang 2-2 lawan Everton, tak ada lagi sepak terjang mengejutkan dari taktik Jurgen Klopp.
Ya, rentetan cedera kemudian datang silih berganti menimpa para pemain bertahan seperti Joe Gomez serta Joel Matip. Sampai harus memaksa Jordan Henderson dan Fabinho ubah posisi, eks pelatih Borussia Dortmund usulkan kedatangan bintang Napoli.
Mengutip laman Metro, Kalidou Koulibaly yang memiliki banderol harga 100 juta poundsterling (Rp1,9 triliun) dipercaya bisa jadi solusi ampuh kebangkitan mereka. Sayangnya, pinta tersebut urung dikabulkan karena alasan kemahalan.
Melansir The Sun, hal ini lantas memicu murkan Jurgen Klopp yang pada akhirnya datangkan dua bek tengah sekaligus pada akhir bursa transfer. Ada Ben Davies dari Preston North End dan Ozan Kabak selaku pinjaman dari Schalke.
Dua pemain ini nyatanya tak terlalu membantu ketika tim kembali alami kekalahan cukup memalukan kontra Manchester City. Pada laga yang berlangsung di kandang sendiri atau Anfield, tim tuan rumah keok dengan skor 1-4.
Ketimbang Ben dan Kabak, kualitas Kalidou Koulibaly terkesan lebih menjanjikan ketika sukses pertahankan lini belakang Napoli. Usai tak dapat yang diminta, Klopp pun tak bisa janji Liverpool bisa juara Liga Inggris sekali lagi.