Amankan Eks Persib, Borneo FC Siapkan Kejutan Lain soal Pemain Baru, Lilipaly?
INDOSPORT.COM - Borneo FC secara resmi memperpanjang kontrak bek tengah, Wildansyah untuk persiapan Liga 1 2021. Mantan pemain Persib Bandung itu akan bekerja sama dengan Pesut Etam selama satu musim ke depan.
Selain mengamankan jasa Wildansyah, manajer Borneo FC, Farid Abubakar menyatakan masih ada kejutan lain yang akan dipublikasikan. Tim asuhan Mario Gomez itu akan memperkenalkan pemain baru baik asing maupun loka dalam waktu dekat.
"Tunggu saja nanti ya bakal ada kejutan lagi, sabar saja," kata Farid.
Sebelumnya, Borneo FC telah mengumumkan pemain baru yakni Hendro Siswanto. Gelandang asal Tuban itu dikontrak dua tahun, setelah masa baktinya membela Arema FC berakhir.
Dari rumor yang beredar di media sosial terkait pemain baru, Borneo FC dikaitkan dengan pemain naturalisasi, Stefano Lilipaly. Gelandang kelahiran Belanda itu dilaporkan belum memperpanjang kontrak dengan Bali United dan bisa saja pindah klub, baik di dalam ataupun luar negeri.
Lilipay bahkan belum ikut bergabung dalam latihan tim, meski para pemain Bali United telah berkumpul dan menjalani latihan sejak pekan lalu.
1. Rumor Stefano Lilipaly
Saat dikonfirmasi, Presiden Borneo FC, Nabil Husein pun tak membantah atau pun mengiyakan transfer Lilipaly, tapi menyatakan ketertarikan terhadap pemain 31 tahun itu.
"Lilipaly? Hmmm," tutur Nabil melalui pesan singkat disertai striker bersulang seolah menyiratkan sedang melakukan perayaan atau deal dalam bisnis.
Kendati demikian, rumor Lilipaly tersebut belum tentu terealisasi. Ayah dua anak itu bisa saja bergabung ke klub manapun termasuk Borneo atau memperpanjang kontrak di Bali United karena statusnya bebas transfer.
Borneo FC memang tengah mengincar pemain baru, sebab kehilangan cukup banyak pemain. Pesut Etam melepas lima pemain lokal yakni Makarius Suruan, Andri Muliadi, Dedi Hartono, Ulul Azmi dan Aljufri Daud, serta kehilangan dua pemain asing yaitu Fransisco Torres dan Diogo Campos.