Dukung Regulasi Piala Menpora 2021, Striker Persib Imbau Suporter Tak ke Stadion
INDOSPORT.COM - Striker Persib Bandung, Frets Listanto Butuan, menyambut baik regulasi yang diterapkan pada turnamen pramusim Piala Menpora 2021, terutama mengenai protokol kesehatan.
Menurut Frets, penerapan protokol kesehatan yang ketat seperti membatasi orang di dalam stadion dan menggelar pertandingan tanpa penonton sangat bagus, untuk mencegah penyebaran virus corona atau covid-19.
Sebagai pemain, Frets juga mengimbau kepada suporter, khususnya Bobotoh, untuk mengikuti regulasi atau aturan yang berlaku, dengan tidak datang ke stadion serta tidak berkerumun.
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan saat acara silaturrahmi dengan stackholders sepak bola dan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Kamis (18/02/2021), kembali mengingatkan suporter agar tidak datang ke stadion, bergerombol, dan menggelar nonton bareng, saat turnamen maupun kompetisi digelar.
"Kalau saya mendukung dengan protokol yang ketat karena bagus buat pemain dan semua orang, dan suporter tidak datang ke stadion, itu sangat bagus untuk menjaga kita agar tidak terpapar, dan bisa jadi indikator perizinan Liga 1 nanti. Sangat mendukung," kata Frets tegas.
Mantan pemain PSMS Medan ini menilai, turnamen pramusim sangat bagus sebagai ajang pemanasan sebelum mengarungi kompetisi Liga 1 2021. Apalagi, pemain sudah cukup lama tidak merasakan atmosfer pertandingan resmi, setelah kompetisi musim 2020 dihentikan sejak pertengahan Maret tahun lalu.
1. Viking Siap Dukung
Sementara itu, Ketua Viking Persib Club, Herru Joko, akan berusaha menjaga kepercayaan yang diberikan oleh pihak Kepolisian dengan mengikuti aturan atau regulasi yang ditetapkan oleh PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) dalam pelaksanaan Piala Menpora 2021 dan kompetisi Liga 1 2021.
Selain itu, Herru bersama pengurus Viking akan segera melakukan koordinasi untuk sosialisasi penerapan aturan tersebut kepada anggota Viking dan Bobotoh lainnya, di antaranya tidak datang ke Stadion, tidak berkerumun, dan tidak nonton bareng.
"Baru keluar kan izinnya, saya akan berkumpul dengan teman-teman, sama pengurus, bagaimana menjaga kepercayaan ini, yang pasti senang mendengarnya. Kita akan jaga kepercayaan ini, karena kita tahu sepak bola di Indonesia istimewa," ucap Herru.