Salahkan Pemain Barcelona Lainnya, Koeman Hanya Dewakan Messi
INDOSPORT.COM - Ronald Koeman mendewakan Lionel Messi setelah Barcelona sukses menghajar Elche dengan skor 3-0 pada Kamis (25/02/21) dinihari WIB.
Barcelona kembali meraih kemenangan di jornada ke-24 Liga Spanyol. Menjamu Elche, skuad asuhan Ronald Koeman menang telak 3-0.
Lionel Messi menjadi bintang kemenangan dengan dua golnya di menit ke-48 dan 69. Ia juga memprakarsai gol ketiga yang dicetak Jordi Alba pada menit ke-73.
Hal ini membuat Barcelona kembali ke urutan tiga klasemen sementara LaLiga Spanyol 2020/21 dengan raihan 50 poin dari 24 laga. El Real memiliki selisih dua angka dari Real Madrid di urutan kedua, dan lima poin dari Atletico Madrid.
Pelatih Barcelona, Ronald Koeman, memuji Lionel Messi atas pencapaian kali ini. Ia menganggap pemain berpaspor Argentina itulahyang membuat timnya bisa memenangkan pertandingan.
"Lionel Messi sudah mencetak banyak gol. Hal ini harus ditiru pemain lain. Mereka harus bisa menunjukkan inovasi, seperti yang dilakukan Messi pada gim ini," tutur Ronald Koeman, dilasir dari Daily Mail.
"Kami bermain kurang intens di babak pertama, terutama dalam hal mengelola bola. Namun, Messi mengubah segalanya. Sebagai kapten, ia sukses membangkitkan semangat tim," imbuhnya.
1. Lionel Messi Jadi Top Skor LaLiga
Usai menyumbang dua gol di kemenangan Barcelona atas Elche, Lionel Messi menjadi pencetak gol terbanyak LaLiga Spanyol 2020/21. La Pulga tercatat sudah menyarangkan 18 gol.
Sementara itu, eks rekan Messi, Luiz Suarez menempati posisi kedua usai membukukan 16 gol untuk Atletico Madrid. Disusul Gerard Moreno (Villarreal) yang memiliki catatan 14 gol.
Barcelona akan menjalani jadwal yang padat. Blaugrana bakal bertemu Sevilla dua kali di LaLiga, Sabtu (27/02/21) dan Kamis (04/03/21) di Copa del Rey. Selanjutnya pada 11 Maret 2021, Lionel Messi dkk akan bertandang ke Paris melawan PSG dalam leg kedua Liga Champions 2020/21.