Mengenal Bryan Gil, Wonderkid Sevilla yang Jadi Rebutan Arsenal dan Barcelona
INDOSPORT.COM – Arsenal siap bersaing dengan Barcelona guna mendapatkan Bryan Gil dari Sevilla di bursa transfer musim panas 2021 nanti. Siapa sebenarnya pemain 20 tahun itu?
Klub Liga Inggris, Arsenal, menjadi salah satu tim yang aktif di 2 bursa transfer di musim ini. Di musim panas, mereka mendatangkan sejumlah nama seperti Willian, Thomas Partey, hingga Gabriel Magalhaes. Kemudian di musim dingin mereka memboyong Martin Odegaard dan Mat Ryan.
Meski demikian, kehadiran para pemain baru itu gagal mendongrak performa The Gunners. Hingga pekan ke-25 Liga Inggris, anak asuh Mikel Arteta itu masih berada di luar 10 besar klasemen, tepatnya di peringkat 11.
Situasi ini membuat manajemen Arsenal mulai membidik sejumlah pemain yang bisa didatangkan di bursa transfer musim panas 2021 nanti, guna mendongkrak performa tim musim depan. Dilansir Sportsmole, salah satu nama yang menjadi prioritas The Gunners adalah Bryan Gil.
Bryan Gil sendiri merupakan pemain sayap kiri milik klub LaLiga Spanyol, Sevilla. Namun, musim ini pemain 20 tahun itu tengah dipinjamkan ke Eibar.
Meski kini Eibar terpuruk di posisi 17 klasemen LaLiga alias satu strip di atas zona degradasi, Gil tampil cukup baik dengan torehan 3 gol dan 2 assist dari 17 pertandingan.
Meski demikian, Arsenal diyakini harus bergerak cepat untuk mendatangkan pemain timnas Spanyol U-21 itu. Pasalnya, bakat besar Gil juga menarik minat dari raksasa LaLiga Spanyol, Barcelona.
Bahkan, salah satu staf pencari bakat Barcelona, Mani, menyebut Gil sebagai pesepak bola terbaik Spanyol saat ini.
Di sisi lain, kegemilangan Gil bersama Eibar membuat Sevilla juga berniat mempertahankannya. Mereka ingin memperbarui kontrak sang wonderkid yang baru habis Juni 2023, agar bisa menaikkan klausul tebusnya dari 35 juta euro (Rp600 miliar) yang berlaku saat ini, menjadi 150 juta euro (Rp2,6 triliun).
1. Dinilai Mirip Neymar
Bryan Gil sendiri bergabung dengan tim junior Sevilla pada tahun 2012 lalu ketika berusia 11 tahun. Bakat besarnya membuat ia promosi dengan cepat hingga naik ke tim Sevilla B pada musim 2018/2019. Ia menjalani debut untuk tim B pada Agustus 2018 dan mencetak gol pertamanya sebulan kemudian di ajang Segunda Division B.
Tampil gemilang di tim B, Gil pun akhirnya diberi kesempatan tampil bersama tim utama Sevilla dengan menjalani debut LaLiga pada Januari 2019. Di sisa musim itu ia diturunkan di 10 pertandingan lagi dan sukses mencetak 1 gol.
Demi mendapatkan menit bermain rutin dan mengembangkan bakatnya, Gil pun dipinjamkan ke Leganes pada pertengahan musim 2019/2020, yang diteruskan dengan peminjaman ke Eibar pada awal musim ini.
Bersama Eibar, ia sukses menembus starting XI dan telah mencatatkan 17 penampilan di LaLiga Spanyol, dengan sumbangan 3 gol dan 2 assist. Hebatnya, semua gol dan assistnya itu tercipta di 6 pertandingan terakhir yang dijalaninya.
Meski berposisi natural sebagai sayap kiri, Bryan Gil dikenal punya gaya permainan yang sedikit berbeda. Ia lebih kerap terlibat dalam proses membangun serangan sehingga membuat dirinya dinilai punya kemiripan dengan eks Barcelona, Neymar.
Meski demikian, layaknya pemain sayap pada umumnya, ia juga memiliki kecepatan dan kemampuan olah bola dan drible yang baik, yang memungkinkannya melakukan tusukan mematikan di sektor kiri penyerangan.
Selain itu, Bryan Gil juga diketahui memiliki kemampuan bermain di sejumlah posisi berbeda, termasuk gelandang nomor 10 dan sayap kanan. Bakat besar dan usia yang baru 20 tahun inilah yang membuatnya masuk dalam incaran Barcelona dan Arsenal.
Bagi Arsenal, kehadiran Bryan Gil dari Sevilla akan mengembalikan Pierre-Emerick Aubameyang ke posisi aslinya sebagai penyerang, dan Bukayo Saka tetap diplot sebagai sayap kanan seperti di beberapa laga terakhir.
Sementara itu bagi Barcelona, Gil bisa menjadi pelapis sempurna bagi Ousmane Dembele yang terkenal rentan cedera.
Menarik ditunggu siapa yang akhirnya berhasil memboyong Bryan Gil di bursa transfer musim panas nanti. Arsenal, atau Barcelona?