x

Rekap Liga Elite Eropa: Tottenham Menang Besar, Duo Milan Bernasib Sama

Senin, 1 Maret 2021 05:25 WIB
Penulis: Bayu Wira Handyan | Editor: Indra Citra Sena
Berikut adalah rekap hasil pertandingan liga-liga elite Eropa di mana Tottenham Hotspur meraih kemenangan besar dan duo Milan bernasib sama.

INDOSPORT.COM – Berikut adalah rekap hasil pertandingan liga-liga elite Eropa di mana Tottenham Hotspur meraih kemenangan besar dan duo Milan bernasib sama.

Tottenham Hotspur berhasil meraih kemenangan telak 4-0 atas Burnley dalam laga lanjutan Liga Inggris pekan ke-26. Dalam laga tersebut, Gareth Bale tampil sebagai bintang dengan 2 gol dan 1 assist yang dicetaknya.

Baca Juga
Baca Juga

Di sisi lain Arsenal dan Liverpool sama-sama berhasil mendulang 3 poin penuh sementara Chelsea serta Manchester United harus puas berbagi angka.

Laga antara Chelsea vs Manchester United yang bertajuk big match super sunday ini tak ubahnya laga amal yang membosankan. Kedua tim terlalu berhati-hati dan membuat jalannya pertandingan menjadi cukup membosankan.

Menyeberang ke Serie A Italia di mana duo Milan yakni AC Milan dan Inter Milan sama-sama berhasil meraih kemenangan penting demi ambisi mereka untuk bisa meraih scudetto musim ini.

Baca Juga
Baca Juga

Inter Milan berhasil membantai Genoa dengan skor 3-0 sementara AC Milan hanya mampu meraih kemenangan tipis atas AS Roma dengan skor akhir 2-1.

Kemenangan tipis yang diperoleh AC Milan itu harus diraih dengan susah payah. Dua gol mereka di paruh pertama bahkan harus dianulir karena dianggap offside.


1. 3 Poin untuk Atletico Madrid dan Kejutan dari Bayer Leverkusen

Atletico Madrid berhasil meraih 3 poin penting yang berguna untuk mematenkan posisinya di puncak klasemen sementara LaLiga Spanyol musim 2020/21 ini.

Di LaLiga Spanyol Atletico Madrid berhasil meraih 3 poin penting usai mengandaskan perlawanan Villarreal dengan skor 0-2.

Kemenangan tersebut membuat mereka tetap menjaga jarak dengan Barcelona dan Real Madrid yang menempel ketat di posisi ke-2 dan ke-3.

Sementara di Bundesliga Jerman, Bayer Leverkusen secara mengejutkan harus mengakui kemenangan Freiburg dengan skor akhir 1-2.

Kekalahan Bayer Leverkusen tersebut membuat mereka terperosok dari posisi 4 besar dan kehilangan kesempatan untuk bisa menjadi kampiun Bundesliga Jerman musim ini.

Hasil lengkap pertandingan liga-liga elite Eropa:

Liga Inggris

Leicester City 1-3 Arsenal

Tottenham Hotspur 4-0 Burnley

Chelsea 0-0 Manchester United

Sheffield United 0-2 Liverpool

Laliga Spanyol

Villarreal 0-2 Atletico Madrid

Serie A Italia

Inter Milan 3-0 Genoa

Napoli 2-0 Benevento

As Roma 1-2 AC Milan

Bundesliga Jerman

Bayer Levekusen 1-2 Freiburg

Ligue 1

Marseille 1-1 Lyon

Atletico MadridManchester UnitedChelseaAC MilanInter MilanTottenham HotspurLiga InggrisLiga ItaliaLiga SpanyolBola InternasionalHasil PertandinganLiga JermanLigue 1

Berita Terkini