Legenda Real Madrid Sebut Mimpi Buruk Los Blancos Jika Lepas Sergio Ramos
INDOSPORT.COM - Mantan kapten Real Madrid, Fernando Hierro, membeberkan kerugian dan mimpi buruk yang akan menanti Los Blancos jika Sergio Ramos hengkang.
Kontrak Sergio Ramos dengan Real Madrid akan berakhir pada 30 Juni 2021 mendatang. Meskipun masa baktinya tinggal beberapa bulan lagi, Real Madrid belum juga menentukan nasib Ramos.
Pemain asal Spanyol itu juga belum ada tanda-tanda untuk memperpanjang kontrak dengan Los Blancos. Fernando Hierro merasa jika masalah tersebut menjadi sinyal bahaya bagi Real Madrid.
Pasalnya Sergio Ramos selama ini punya kemampuan mumpuni hingga disebut bek terbaik di dunia.
"Saya ingin Ramos melanjutkan kariernya hingga pensiun di Real Madrid. Bukan karena masa baktinya tetapi karena penampilan apiknya. Dia menunjukkan bahwa dia masih jadi bek terbaik di dunia," ujar Fernando Hierro dilansir dari Marca.
"Ketika ada kemauan, seharunya semua pihak bisa memahami. Ada kalanya situasi ekonomi bukanlah hal yang penting. Anda harus bisa menilai dimana Anda ingin berada," sambungnya lagi.
Selama ini memamg beredar rumor jika perpanjang kontrak Sergio Ramos di Real Madrid terganjal masalah ekonomi. Pandemi virus corona telah membuat kondisi keuangan Los Blancos terpuruk. Baik Real Madrid dan Sergio Ramos kini dihadapkan dengan dua pilihan yang berat.
1. Dua Pilihan Sulit
Jika Sergio Ramos setuju untuk memperpanjang kontrak lebih dari setahun, pemain berusia 34 tahun itu akan mendapatkan pengurangan gaji sebsesar 10 persen.
Akan tetapi, jika hanya memperpanjang kontrak berdurasi satu musim, Sergio Ramos tidak akan mendapatkan pemotongan gaji.
Pilihan sulit tersebut pun membuat masa depan Ramos di Real Madrid kini masih terlihat abu-abu. Kedua pihak harus benar-benar berdiskusi untuk mencapai kesepakatan yang terbaik mengenai masalah itu.
Fernando Hierro berharap Real Madrid bisa mempertahankan Sergio Ramos agar tidak menemui mimpi buruk di masa depan.