x

3 Pemain yang Bisa Diboyong Antonio Conte ke Manchester United

Kamis, 25 Maret 2021 15:25 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Isman Fadil
Pelatih Inter Milan, Antonio Conte.

INDOSPORT.COM – Andaikan Antonio Conte pindah ke Manchester United, ada tiga pemain yang berpotensi diboyong pelatih asal Italia ke Old Trafford. Siapa sajakah mereka?

Masa depan Antonio Conte di Inter Milan kini mendadak menjadi perbincangan. Pasalnya, sang pelatih diklaim berpeluang hengkang bahkan jika Inter memenangi Serie A Italia musim ini.

Dilansir Tuttosport, kepindahan Conte bisa saja terjadi jika manajemen tak bisa menjamin kehadiran bintang baru di bursa transfer musim panas nanti.

Baca Juga
Baca Juga

Sebelumnya, sang pelatih memang telah beberapa kali berselisih dengan manajemen klub terkait minimnya aktivitas di bursa transfer.

Dengan kondisi finansial klub yang buruk sehingga Suning Group bahkan berencana melepas kepemilikan, Inter Milan terancam bakal minim pergerakan di bursa transfer musim panas nanti sehingga Conte bisa saja memutuskan pergi bahkan jika mereka memenangi Serie A Italia musim ini.

Dengan kontrak sebesar 12 juta euro (Rp205 miliar) per musim, besar kemungkinan Conte akan kembali ke Liga Inggris karena angka tersebut berada di luar jangkauan klub-klub Italia.

Dari antara klub-klub Liga Inggris, Manchester United dan Tottenham Hotspur menjadi kandidat kuat karena keduanya memang tengah mempertimbangkan mengganti manajer mereka saat ini.

Ole Gunnar Solskjaer dinilai masih kesulitan membawa Manchester United bersaing di Liga Inggris, sedangkan Jose Mourinho terancam gagal menyelamatkan Tottenham dari puasa gelar musim ini.

Maka, Antonio Conte pun menjadi pilihan tepat berkat pengalamannya di Juventus dan Chelsea. Namun mengingat Conte  punya hubungan yang erat dengan Setan Merah, maka raksasa Old Trafford itu bisa jadi pilihan yang paling memungkinkan.

Di sisi lain, Conte selama menukangi Inter Milan sudah sering membeli pemain potensial di Man United. Sebut saja, Romelu Lukaku, dan Alexis Sanchez.

Baca Juga
Baca Juga

Namun, hal itu tidak menjamin Conte bakal memulangkan kedua pemain tersebut ke Man United bersamanya bila melihat sepak terjang masing-masing pemain di Giuseppe Meazza.

Mantan pelatih Chelsea itu mungkin juga akan memboyong sejumlah pemain andalannya yang sebelumnya tak punya kaitan apapun dengan Man United.


1. 3 Pemain yang Bisa Diboyong Conte ke MU

Jangan pecat Antonio Conte.

Berikut ini INDOSPORT merangkum tiga pemain yang berpotensi besar diajak menyusul Antonio Conte ke Manchester United.

1. Romelu Lukaku

Romelu Lukaku menjadi striker yang ganas bersama Inter Milan. Bersama Nerazzurri, dia telah menyumbang 17 gol dalam 22 pertandingan Serie A musim ini, menambah jumlah totalnya menjadi 57 gol dalam 81 pertandingan kompetitif sejak pindah ke Inter.

Padahal selama membela Manchester United sebelumnya, performanya selalu diragukan dan kerap menuai kritikan. Lukaku tercatat mampu mencetak 42 gol dari 96 laga, jumlah yang kalah jauh dibandingkan di Inter.

Pelatih Timnas Belgia, Roberto Martinez, bahkan menilai bahwa peningkatan performa Lukaku yang mengesankan itu berkat pelatih Antonio Conte.

"Dia tiba di Milan pada saat yang tepat. Dia menjadi pemain yang komplet, jelas itu berkat Conte," kata Martinez La Gazzetta dello Sport.

"Hari ini, di usianya, tidak ada striker sekuat dia," ungkap Martinez, yang juga pernah melatih Lukaku saat di Everton.

Conte tentunya tidak ingin kehilangan permatanya itu andaikan dirinya bergabung dengan Man United.  Dia pun ingin mempertahankan ketajaman Lukaku sekaligus membawa Man United ke masa depan yang yang lebih cerah.  

2. Nicolo Barella

Nicolo Barella awalnya menjadi pesakitan di Inter Milan. Namun sejak kehadiran Antonio Conte, sosoknya menjadi begitu penting bagi Inter yang tengah berburu gelar Scudetto.

Didatangkan dari Cagliari pada musim panas 2019 sebagai pemain pinjaman, tak butuh waktu lama, Barella bisa langsung menjadi salah satu pemain kunci Inter Milan.

Di musim lalu Barella terpilih masuk ke dalam Tim Terbaik Serie A musim 2019/20 versi Asosiasi Sepak Bola Italia dan semakin membuat klub mantap untuk mempermanenkan statusnya.

Di musim ini, Barella tetap konsisten menunjukkan performa apiknya dengan menyumbangkan tiga gol dan sepuluh assist dari 27 penampilan di semua kompetisi.

Barella baru-baru ini mengklaim penampilan apiknya selama dua musim terakhir tak bisa lepas dari peran Antonio Conte selaku manajer Inter.

"Conte selalu menanamkan mentalitas untuk menjadi pemenang dan kami mencoba untuk menirunya," ujar Barella kepada Sky Sport Italia.

"Seperti yang selalu saya katakan, dia membantu saya dalam upaya untuk meningkatkan performa dan juga kedisiplinan. Dua hal itu pula yang menurut saya paling meningkatkan dalam hal permainan saya di atas lapangan hijau," pungkasnya.

Bukan tidak mungkin, Barella tak akan berpikir panjang untuk mengikuti jejak Conte ke Man United bila ada penawaran demi bisa mempertahankan performa cemerlangnya di Inggris.

3. Emerson Palmieri

Emerson Palmieri memang bukanlah bagian skuat Inter Milan asuhan Antonie Conte. Saat ini, Palmieri masih bertahan di Chelsea di bawah asuhan Thomas Tuchel.

Namun, kabar terbaru menyebutkan bahwa Antonio Conte berniat membuak kanas reunians dengan mantan anak didiknya di Inter Milan. Dengan Conte dirumorkan akan bergabung dengan Man United, maka reuni itu mungkin akan terjadi di Old Trafford.

Pemain berusia 26 tahun memang tak kunjung dapat menit bermain yang banyak sejak di Chelsea baik di era kepelatihan Maurizio Sarri, Frank Lampard dan Thomas Tuchel.

Pada musim ini saja, Emerson baru dimainkan sebanyak 2 kali di Liga Inggris pada era kepelatihan Frank Lampard. Emerson pun hanya membukukan total waktu bermain sebanyak 88 menit atau 44 menit per game.

Berbeda saat Chelsea masih dibesut Conte musim 2017/2018, Emerson bisa mencatatkan tujuh penampilan dengan total menit bermain mencapai 459 menit. Sayang, kebersamaan mereka hanya berjalan singkat karena Conte keburu dipecat Chelsea.

Bursa TransferManchester UnitedInter MilanAntonio ConteRomelu LukakuPelatihNicolo BarellaEmerson PalmieriBerita Bursa Transfer

Berita Terkini