x

Tak Ada Timo Werner, 5 Pemain yang Sudah Tak Punya Masa Depan di Chelsea

Rabu, 31 Maret 2021 21:05 WIB
Editor: Yosef Bayu Anangga

INDOSPORT.COM – Tak termasuk Timo Werner, 5 bintang ini terancam didepak Chelsea di bursa transfer musim panas karena dinilai tak punya masa depan lagi di The Blues.

Sempat menurun di tangan Frank Lampard, Chelsea mulai menunjukkan kebangkitan di era Thomas Tuchel. Terbukti, dalam 14 pertandingan di semua kompetisi sejak dibesut pria Jerman itu, The Blues belum sekalipun menelan kekalahan.

Meski demikian, manajemen klub Liga Inggris tersebut masih belum puas dan berencana memboyong sejumlah pemain baru di musim panas.

Baca Juga
Baca Juga

Sejumlah pemain pun santer disebut bakal didepak, termasuk Timo Werner yang baru diboyong di bursa transfer musim panas lalu. Meski sukses mencetak 10 gol dan 10 assist dari 39 laga, performa Werner dinilai tidak sebanding dengan banderolnya yang mencapai 53 juta euro (Rp846 miliar).

Namun, Thomas Tuchel mengaku masih menaruh kepercayaan kepada Timo Werner dan tidak mau melepasnya. Apalagi, sang penyerang menunjukkan peningkatan di bawah Werner dan sesuai dengan pola permainan yang disiapkan.

Meski demikian, Football London menyebut ada 5 pemain yang memang berpotensi didepak Chelsea di bursa transfer musim panas nanti karena memang minim kontribusi dan dinilai tak punya masa depan lagi bersama The Blues. Siapa saja mereka? Berikut ini ulasannya:

Tiemoue Bakayoko

Sejak diboyong dari Monaco di bursa transfer musim panas 2017, Tiemoue Bakayoko tercatat hanya satu musim bermain untuk The Blues. Tiga musim berikutnya ia berturut-turut dipinjamkan ke AC Milan, Monaco, dan kini membela Napoli.

Sukses mencatatkan 35 penampilan bersama Napoli musim ini, Tiemoue Bakayoko pun ingin bertahan di Naples. Di sisi lain, surplus gelandang tengah membuat Chelsea tak keberatan menjualnya dengan harga 15 juta pounds (Rp300 miliar), meski dulu membelinya dengan harga 40 juta pounds (Rp790 miliar).

Baca Juga
Baca Juga

Davide Zappacosta

Pemain sayap Chelsea, Davide Zappacosta bersama trofi Piala FA 2017/18.

Sempat jadi andalan di musim perdananya pada 2017/2018, menit bermain Davide Zappacosta menurun drastis hingga akhirnya ia dipinjamkan ke AS Roma dan Genoa di dua musim terakhir ini.

Dengan keberadaan Reece James dan Callum Hudson-Odoi yang bergantian mengisi peran wing back kanan Chelsea di era Tuchel, dan kontrak yang tersisa 1 tahun, Davide Zappacosta diyakini sudah tak lagi punya masa depan di klub Liga Inggris itu.


1. Ada Mantan Juara Liga Inggris

Danny Drinkwater, gelandang tengah Chelsea.

Michy Batshuayi

Didatangkan dari Marseille pada musim panas 2016, Michy Batshuayi tak pernah menjadi pilihan utama di lini depan Chelsea. Ia pun lebih kerap dipinjamkan ke klub lain dan baru mencatatkan 75 penampilan bersama The Blues selama 5 musim.

Dengan niat Tuchel memboyong Erling Haaland dan mempertahankan Timo Werner, serta keberadaan Tammy Abraham dan Olivier Giroud, jasa Michy Batshuayi pun tak lagi dibutuhkan Chelsea. Ia masih terikat kontrak satu tahun sehingga musim panas ini jadi kesempatan tepat untuk menjualnya.

Ross Barkley

Tampil gemilang bersama Everton, Ross Barkley pun diboyong Chelsea pada 2017 lalu. Sempat menjadi pilihan utama di musim pada musim kedua dan ketiganya berseragam biru, Barkley dipinjamkan ke Aston Villa awal musim ini oleh Lampard.

Sayangnya, meski mencatatkan 17 penampilan bersama Villa sejauh ini, peran Ross Barkley belakangan berubah menjadi pemain pelapis.

Dengan banyaknya gelandang serang yang dimiliki Chelsea, Barkley pun dinilai sebagai surplus. Namun, banderolnya yang mencapai 40 juta pounds akan menyulitkan The Blues menjualnya.

Danny Drinkwater

Sukses membawa Leicester City menjuarai Liga Inggris, Danny Drinkwater pun diboyong Chelsea pada musim panas 2017. Sayangnya, ia kalah bersaing sehingga kini sudah dipinjamkan ke 3 klub berbeda dan baru 23 kali mengenakan seragam The Blues.

Kegemaran Tuchel memainkan Mateo Kovacic, Jorginho, dan N’Golo Kante membuat Danny Drinkwater tak punya peluang masuk tim utama musim depan. Dengan kontrak yang habis Juni 2022, musim panas ini jadi kesempatan tepat menjualnya sebelum kehilangan dirinya secara gratis.

Bursa TransferChelseaRoss BarkleyMichy BatshuayiDanny DrinkwaterLiga InggrisTimo WernerTiemoue BakayokoDavide ZappacostaBerita Liga InggrisBerita Bursa Transfer

Berita Terkini