Ditinggal Hamka Hamzah ke Rans Cilegon FC, Persita Tangerang Ikhlas
INDOSPORT.COM - Persita Tangerang Ikhlas melepas Hamka Hamzah yang bergabung dengan Rans Cilegon FC. Terlebih memang kontrak Hamka bersama Persita Tangerang hanya satu tahun.
Hamka Hamzah memang memilih hengkang dari Persita Tangerang. Dirinya pun sudah melakukan pamitan dengan manajemen Persita.
Pamit dari Persita, Hamka bukan bergabung ke klub lain sebagai pemain. Melainkan dia menerima pinangan Rans Cilegon FC sebagai manajer.
Kabar ini pun mendapat respons dari manajer Persita Tangerang, I Nyoman Suryanthara. Baginya ia ikhlas melepas Hamka.
“Dari awal penandatanganan kontrak memang durasi kontrak hanya satu musim. Kedatangan Hamka Hamzah musim lalu ke Persita tentu menjadi tambahan amunisi yang baik untuk Persita mengarungi Liga 1 2020,” kata I Nyoman Suryanthara dalam rilis klub.
“Tapi sayang, pandemi muncul dan sepakbola terhenti. Tentu kami semua belum bisa melihat performa maksimal Hamka di Persita. Kami selalu mendoakan yang terbaik untuk karier Hamka selanjutnya,” jelasnya.
1. Doa Persita
Nyoman menambahkan, Hamka diharapkan sukses sebagai peran barunya sebagai manajer. Tak lupa ia berterimakasih atas dedikasi Hamka selama di Persita Tangerang.
Persita Tangerang senantiasa mendoakan Hamka Hamzah sukses dalam menjalani tugas barunya sebagai manajer. Mereka berterima kasih karena Hamka sudah berbagi ilmu kepada pemain junior-junior tim berjuluk Pendekar Cisadane.
"Terima kasih juga sudah berjuang bersama Persita walaupun hanya sebentar. Banyak pengalaman dan ilmu juga yang diberikan Hamka selama di Persita, terutama untuk junior-juniornya. Sukses untuk perjalanan karier selanjutnya," pungkasnya.