x

Rekap Rumor Transfer: AC Milan Kedatangan 2 Bintang, Jorginho Kangen Napoli

Jumat, 9 April 2021 06:13 WIB
Editor: Prio Hari Kristanto
Berikut rekap rumor transfer klub top Eropa pada Kamis (08/04/21), mulai dari kabar AC Milan bakal kedatangan dua bintang sampai Joginho kangen Napoli.

INDOSPORT.COM - Berikut rekap rumor transfer klub top Eropa pada Kamis (08/04/21), mulai dari kabar AC Milan yang bakal kedatangan dua bintang sampai bintang Chelsea, Jorginho, yang rindu klub lamanya, Napoli. 

Jelang dibukanya lagi bursa transfer musim panas, AC Milan nampaknya bakal mendapatkan berkah berlipat. Pasalnya, skuat Stefano Pioli bisa datangkan dua bintang Atalanta ini.

Opsi pemain yang minim pun sejatinya buat Pioli wajib aktif pada bursa transfer nanti. Beruntung, ia langsung dapat kabar buruk ketika dua bintang Atalanta bisa saja berseragam merah-hitam.

Baca Juga
Baca Juga

Dua bintang tim asal Bergamo yakni Matteo Pessina dan Mattia Caldara bisa didapatkan mereka dengan harga tak terlalu mahal. Maklum, dua bintang tersebut notebene juga berasal dari Milan.

Melansir laman Milan News dinukil dari Tuttosport, Pessina sebelumnya sempat dijual oleh AC Milan ke La Dea pada 2017 lalu. Saat itu, mereka menukarnya dengan Andrea Conti ditambah bayaran senilai 24 juta euro (Rp415 miliar).

Sayang kesepakatan ini cenderung rugi bagi mereka usai Conti justru dipinjamkan ke Parma musim ini. Menyesal, mereka pun bisa datangkan lagi Pessina dengan potongan harga 50 persen sesuai klausul kontraknya.

Hal serupa pun berlaku dengan Caldara, pemain yang memang berasal dari tim berjulukan Casciavit itu. Dipinjamkan ke Atalanta, opsi penolakan pembayaran 15 juta euro (Rp259 miliar) pun muncul gara-gara bek tengah ini rentan cedera.

Baca Juga
Baca Juga

Pemain yang masing-masing berposisi sebagai gelandang tengah dan bek tersebut nampaknya juga tak terlalu digunakan oleh Si Dewi. Alasannya? Gian Piero Gasperini sudah biasa gunakan Rafael Toloi, Marten de Roon, hingga Remo Freuler.


1. Rekap Rumor Transfer

Jorginho mencetak gol kedua Chelsea melawan Everton lewat titik penalti.

Arsenal

Arsenal menjadi salah satu klub yang meminati Hakan Calhanoglu. Jika kepindahan itu terwujud, maka The Gunners pun tak lagi membutuhkan jasa Martin Odegaard yang musim ini dipinjam dari Real Madrid. Situasi ini memungkinkan Milan memboyong Odegaard sebagai ganti Calhanoglu.

Martin Odegaard sendiri tampil cukup baik musim ini. Meski baru mencetak 2 gol dari 13 laga bersama Arsenal, kehadirannya sukses menghidupkan kembali kreativitas di lini tengah The Gunners.

Mahalnya banderol Odegaard membuat AC Milan kemungkinan akan mendatangkannya dengan status pinjaman. Namun, Rossoneri harus bersaing dengan Liverpool yang dikabarkan tertarik untuk memboyongnya dari Madrid.

Chelsea

Pemain Chelsea, Jorginho mengenang kembali sejumlah momen indah selama ia masih berseragam Napoli. Gelandang berkewarganegaraan Italia itu mengungkap tentang kemungkinan kembali ke pelukan mantan klubnya.

Jorginho mengatakan bahwa dirinya punya pengalaman yang luar biasa di Napoli. Pemain kelahiran Brasil itu pindah ke Chelsea dari Napoli pada musim panas 2018.

Belum lama ini, Jorginho ditanya mengenai kemungkinan untuk kembali ke klub berjuluk Partenopei itu. Jorginho juga ditanya mana yang lebih disukainya. Bertanding di final Liga Champions bersama Chelsea atau Final Kejuaraan Eropa bersama bersama Timnas Italia.

Untuk pertanyaan itu, Jorginho mengaku tidak bisa memilih. "Saya akan memilih keduanya, tentu saja," pungkasnya. Terlepas dari kemungkinannya kembali ke Napoli, Jorginho baru saja tampil apaik di laga leg perempat final Liga Champions, Kamis (08/04/21).

Barcelona

Menjadi salah satu tulang punggung tim membuat Manchester City rela mengikat paksa Kevin De Bruyne hingga 2025. Siapa sangka, pemain ini punya opsi gabung Barcelona saat memasuki bursa transfer nantinya.

Dengan gaya bermain yang serba bisa, akurasi umpan-umpan tajam, dribble mumpuni, dilengkapi taktik, Kevin De Bruyne mampu jadi pemain terlengkap. Statistiknya sendiri pun terlihat luar biasa usai cetak 65 gol dan 105 assists dalam 255 penampilan.

Namun apa jadinya jika playmaker terbaik dipadukan dengan striker terhebat sepanjang masa alias Messi? Kesempatan itu ternyata hampir jadi kenyataan ketika laporan Barca Universal dinukil dari Times Sport, menyebut ada ketertarikan Barcelona terhadap De Bruyne.

Minat dari Catalan sendiri mulai muncul ketika melihat gelandang berusia 29 tahun tersebut langsung nyetel dengan pola kepelatihan Pep Guardiola. Sebagaimana diketahui, sang juru taktik merupakan mantan terindah tim bermarkas di Camp Nou.

Liverpool

Minimnya opsi gelandang serang membuat Arsenal berburu pemain baru di bursa transfer Januari lalu. Sempat dikaitkan dengan sejumlah nama, The Gunners akhinya meminjam Martin Odegaard dari Real Madrid selama setengah musim hingga akhir musim ini.

Aksi apik Martin Odegaard pun membuat Arsenal ingin mempermanenkannya. Namun, banderolnya yang mencapai 50 juta pounds (Rp997 miliar) berada di luar jangkauan Meriam London.

Menariknya, belakangan ini Martin Odegaard justru santer dikaitkan dengan rival Arsenal di Liga Inggris, Liverpool. Seusai pertemuan kedua tim akhir pekan lalu yang dimenangi The Reds 3-0, Jurgen Klopp tampak memeluk sang gelandang.

Rumor pun beredar bahwa pada kesempatan itu Klopp membujuk Odegaard untuk mau bergabung dengan Liverpool. Dengan kondisi finansial yang lebih baik, Liverpool pun lebih berpeluang mendapatkannya di bursa transfer dari Real Madrid dibandingkan Arsenal.

Bursa TransferBarcelonaAC MilanKevin De BruyneJorginhoBerita Bursa Transfer

Berita Terkini