x

Masuk Bulan Puasa, Wonderkid Borneo FC Tak Ingin Terlena

Senin, 12 April 2021 15:19 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Isman Fadil
Dua pemain Borneo FC yakni M Sihran dan Dody Alfayed terlihat menjalani latihan.

INDOSPORT.COM - Wonderkid Borneo FC, M. Sihran mewanti-wanti dirinya dan rekan setimnya untuk tetap fokus mempertahankan level fisik. Apalagi rencana kick off kompetisi masih lama dan sudah mulai masuk masa puasa besok.

Kekhawatiran Sihran bukan tanpa alasan. Saat menjalani kewajiban ibadah puasa selama sebulan, pola tidur dan makan akan berubah. Hal itu pasti turut memengaruhi kondisi fisik para pemain.

"Sekarang kami harus terus jaga kondisi, apalagi ada jeda yang panjang dan kita memasuki bulan Ramadan. Kami semua enggak mau kondisi yang sudah dibentuk ini hancur begitu saja," bukanya.

Baca Juga
Baca Juga

"Makanya tiap hari sudah ada jadwal latihan mandiri dari Marcos (pelatih fisik) sampai kami ketemu saat latihan di tanggal 12 April nanti," kata Sihran.

Menurut Sihran, saat ini kondisi fisik para penggawa Borneo FC sudah cukup baik setelah setahun tak berkompetisi. Karenanya, mereka wajib mempertahankan agar pelatih bisa melanjutkan program latihan ke sesi teknik dan taktik saat tim berkumpul, ketimbang kembali membentuk fisik. 

Baca Juga
Baca Juga

"Kondisi pemain di Piala Menpora kemarin juga bagus, di waktu yang mepet seperti itu secara fisik kita tak kedodoran dan enggak ada pemain yang kram," jelasnya.


1. Berharap Kepastian Kompetisi

Pelatih Borneo FC, Mario Gomes

Lebih lanjut, Sihran berharap PSSI dan operator liga memberikan kepastian soal kompetisi. Pemain 22 tahun itu ingin ada kejelasan pasca Piala Menpora 2021 atau lebaran, sehingga mereka bisa mempersiapkan diri dengan baik.

"Semoga di tengah latihan kita nanti, sudah ada titik cerah dari PSSI dan operator terkait kapan kompetisi ini digelar. Kompetisi yang kita nanti-nantikan," pungkas Sihran.
 

Borneo FCLiga IndonesiaRamadanBerita Liga 1Liga 1 2021

Berita Terkini