Juventus Satu-satunya Wakil Serie A Italia, Ke Mana Inter dan AC Milan?
INDOSPORT.COM – Juventus menjadi satu-satunya wakil dari Serie A Italia di dalam daftar 10 klub dengan sponsor termahal di dunia. Lalu di mana posisi Inter Milan dan AC Milan?
Masuknya Juventus ke dalam daftar 10 klub dengan sponsor termahal tersebut dilatarbelakangi oleh kesepakatan yang mereka buat dengan Jeep pada bulan Desember tahun 2020 silam.
Kesepakatan antara Juventus dengan Jeep tersebut bernilai sebesar 53,1 juta dolar (sekitar Rp778,6 miliar) per tahun dan membuat mereka masuk ke dalam daftar 10 klub dengan sponsor termahal tahun 2021 bikinan Forbes ini.
Dari ranking bikinan Forbes itu, Juventus berada di peringkat ke-8 dan menjadi satu-satunya wakil dari Serie A Italia yang berada di dalam daftar prestise tersebut.
Unggul jauh dari beberapa klub papan atas Serie A Italia seperti Inter Milan, AC Milan, dan AS Roma.
Namun Juventus masih harus mengakui mahalnya kontrak yang diberikan oleh Emirates untuk terpampang di jersey Real Madrid.
Emirates diketahui mesti merogoh kocek senilai 82,5 juta dolar (sekitar Rp1,2 triliun) yang akan habis pada tahun 2022 mendatang demi bisa mejeng di dada para punggawa Real Madrid.
Kontrak Juventus bersama Jeep sendiri akan berakhir pada tahun 2023 mendatang. belum diketahui apakah Jeep akan meneruskan kontraknya atau memilih cabut dari jersey Juventus.
1. Daftar Lengkap 10 Klub dengan Sponsor Termahal di Dunia Versi Forbes
- Real Madrid, Emirates – 82,5 juta dolar (sekitar Rp1,2 triliun), habis tahun 2022
- Manchester United, TeamViewer – 64,9 juta dolar (sekitar Rp951 miliar), habis tahun 2026
- Barcelona, Rakuten – 64,8 juta dolar (sekitar Rp949,5 miliar), habis tahun 2022
- Paris Saint-germain (PSG), Accor – 57 juta dolar (sekitar Rp835,2 miliar), habis tahun 2022
- Arsenal, Emirates – 56 juta dolar (skeitar Rp820,4 miliar), habis tahun 2024
- Liverpool, Standard Chartered – 55,3 juta dolar (sekitar Rp810,1 miliar), habis tahun 2023
- Chelsea, Three – 55,2 juta dolar (sekitar Rp808,7 miliar), habis tahun 2024
- Juventus, Jeep – 53,1 juta dolar (sekitar Rp778,6 miliar), habis tahun 2023
- Tottenham Hotspur, AIA – 50 juta dolar (sekitar Rp732,4 miliar), habis tahun 2027
- Bayern Munchen, Deutsche Telekom – 35,4 juta dolar (sekitar Rp518,5 miliar), habis tahun 2023.