x

Persiapan Singkat, Persib Berusaha Tampil Maksimal Saat Hadapi Persija

Rabu, 21 April 2021 17:15 WIB
Kontributor: Arif Rahman | Editor: Indra Citra Sena
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, saat memimpin latihan di Stadion GBLA, Kota Bandung.

INDOSPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, akan berusaha mempersiapkan anak asuhnya dengan matang untuk menghadapi Persija Jakarta dalam laga leg pertama final Piala Menpora 2021 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis (22/4/21).

Jeda pertandingan yang dimiliki timnya menjelang pertandingan final memang cukup singkat. Pasalnya, tim kebanggaan Bobotoh baru melakoni laga semifinal menghadapi PSS Sleman di Stadion Manahan, Solo, Senin (19/4/21).

Sehingga, Persib hanya memiliki waktu dua hari untuk persiapan menghadapi Persija pada pertandingan leg pertama final turnamen pramusim Piala Menpora 2021. 

Baca Juga
Baca Juga

"Kami melihat ke depan untuk memainkan dua pertandingan. Tim kami sudah melakukan persiapan setelah kami mencoba memulihkan tenaga. Tidak mudah untuk melakukan recovery selama Ramadan, melakukan perjalanan dan juga bertanding," ucap Robert Rene Alberts, Rabu (21/4/21).

Meski waktu persiapan cukup singkat, Robert akan berusaha semaksimal mungkin agar Persib Bandung bisa menampilkan permainan terbaik dan mengamankan kemenangan dalam pertandingan leg pertama final Piala Menpora 2021.

"Jadi, kami akan mencoba yang terbaik untuk kembali dalam kondisi fit sepenuhnya untuk pertandingan besok dan melihat ke depan," kata Robert Rene Alberts.


1. Tanpa Penonton

Pertandingan Persija Jakarta vs Persib Bandung (Piala Menpora 2021).

Robert menuturkan, pertandingan final ini dipastikan akan berlangsung menarik. Dalam kondisi normal, momen ini pasti akan menarik perhatian supporter untuk hadir langsung di stadion.

Pada pertandingan final Piala Menpora 2021, suporter tidak diperbolehkan hadir karena masih pandemi. Sehingga, untuk mencegah penyebaran virus corona semua laga berlangsung tanpa penonton.

"Kami sebenarnya ingin pertemuan kedua tim digelar di stadion yang penuh, tiket habis terjual tapi mungkin itu di masa yang akan datang, karena yang terpenting adalah Liga 1 bisa dimulai secepatnya," harap Robert Rene Alberts.

Baca Juga
Baca Juga

Sementara itu, Persib Bandung memiliki modal bagus untuk menghadapi pertandingan final, pasalnya selama turnamen pramusim Piala Menpora 2021, tim kebanggaan Bobotoh belum terkalahkan.

Persib BandungPersija JakartaSuporterRobert Rene AlbertsLiga IndonesiaPiala MenporaBola Indonesia

Berita Terkini