Top Skor Liga Inggris: Harry Kane Ketar-ketir, Jamie Vardy Memutus Puasa Gol
INDOSPORT.COM - Berikut top skor sementara pekan ke-32 kompetisi Liga Inggris hari ini (23/4/21) pasca bomber Leicester City, Jamie Vardy, mampu memutus puasa gol.
Jamie Vardy baru saja membawa Leicester City menang telak 3-0 atas West Bromwich Albion pada laga pekan ke-32 Liga Inggris dini hari WIB tadi.
Pemain berusia 34 tahun itu mampu menyumbang satu gol pada menit ke-78 dan memutus puasa mencetak gol yang sudah berdurasi hampir 1.000 menit.
Tambahan tersebut membuat Jamie Vardy kini mengoleksi total 12 gol dan mengancam posisi Dominic Calvert-Lewin (Everton) dan Patrick Bamford (Leeds United) di urutan kelima daftar top skor sementara Liga Inggris.
Sementara itu, posisi puncak daftar top skor Liga Inggris masih ditempati oleh bomber Tottenham Hotspur, Harry Kane. Namun dirinya sedang ketar-ketir karena hanya memiliki selisih dua gol dari winger Liverpool, Mohamed Salah.
Selain ingin membawa Liverpool lolos ke Liga Champions musim depan, Mohamed Salah juga membidik Sepatu Emas untuk kali ketiga selama berseragam The Reds.
Tottenham Hotspur yang sudah bermain 33 kali di Liga Inggris tidak ada jadwal pertandingan pada pekan ke-33. Hal itu harus dimanfaatkan dengan baik oleh Mohamed Salah karena Liverpool dijadwalkan akan bersua Newcastle United pada Sabtu (24/4/21) malam WIB besok.
1. Daftar Top Skor Sementara Liga Inggris
1. Harry Kane (Tottenham Hotspur): 21 Gol.
2. Mohamed Salah (Liverpool): 19 Gol.
3. Bruno Fernandes (Manchester United): 16 Gol.
4. Heung-min Son (Tottenham Hotspur): 15 Gol.
5. Dominic Calvert-Lewin (Everton), Patrick Bamford (Leeds United): 14 Gol.
6. Jamie Vardy (Leicester City): 13 Gol.