Arema FC Tutup Program Latihan dengan Kemenangan Telak
INDOSPORT.COM - Skuat salah satu klub Liga 1, Arema FC memetik kemenangan telak dalam agenda latih tanding, sekaligus menutup rangkaian program latihan selama Bulan Ramadan tahun ini.
Tim Singo Edan sebelumnya menjalani jadwal rutin latihan selama dua pekan sejak awal puasa. Program itu terfokus pada upaya menjaga kebugaran fisik sekaligus membenahi kekurangan di sektor lainnya.
Melihat perkembangan Dendi Santoso dkk, tim pelatih Arema FC tampak cukup puas. Setidaknya, kebugaran fisik pemain bisa terjaga dengan baik sebelum kembali menjalani libur selama Lebaran.
"Secara umum, kondisi fisik seluruh pemain sudah cukup bagus sejauh ini," tukas Asisten Pelatih Arema FC, Siswantoro kepada INDOSPORT.com, Sabtu (01/05/21).
Sementara latih tanding yang dilakukan bertujuan untuk melihat sejauh mana progres atas kondisi fisik pemain. Selain itu, pemain setidaknya tetap mendapatkan atmosfer kompetitif melalui kemenangan pada sebuah pertandingan.
"Ya benar, tujuannya untuk melihat sampai sejauh mana kondisi fisik yang sudah diberikan dengan aplikasi game," sambung dia.
1. Menang 7 Gol
Pada agenda latih tanding, Jumat (30/04/21) kemarin, Arema FC memetik kemenangan telak hingga 7 gol tanpa balas. Skor yang umum terjadi, mengingat tim lawan bersifat lokal dengan mayoritas pemain amatir.
Tim pelatih Arema FC mencoba seluruh pemain yang dimiliki, melalui tiga babak. Masing-masing babak berjalan 30 menit pada latih tanding di kawasan Wajak, Kabupaten Malang itu.
Pada 30 menit pertama, Arema FC hanya membukukan satu gol lewat Hanif Sjahbandi. Tim pelatih lalu mengganti hampir semua pemain pada dua babak berikutnya.
Dedik Setiawan menambah keunggulan Arema FC melalui 2 gol, plus ledakan Johan Ahmat Farizi pada babak kedua. Sedangkan pada babak ketiga, Wiga Brillian menyumbang satu gol dilengkapi 2 gol Sandy Ferizal.