x

Batal Pulangkan Neymar, Barcelona Buru Bintang Baru Timnas Spanyol

Minggu, 2 Mei 2021 04:45 WIB
Editor: Yosef Bayu Anangga
Batal memulangkan Neymar dari PSG, Barcelona beralih membidik bintang timnas Spanyol milik Real Sociedad, Mikel Oyarzabal, di bursa transfer musim panas.

INDOSPORT.COM – Batal memulangkan Neymar dari PSG, Barcelona beralih membidik bintang timnas Spanyol milik Real Sociedad, Mikel Oyarzabal, di bursa transfer musim panas.

Menjalani musim perdana bersama pelatih anyar Ronald Koeman, performa Barcelona tak terlalu memuaskan. Di LaLiga Spanyol, mereka tertahan di peringkat ketiga di bawah Atletico Madrid dan Real Madrid. Sementara itu di Liga Champions, Lionel Messi dkk kandas di babak 16 besar.

Baca Juga
Baca Juga

Penampilan yang tak memuaskan ini pun membuat Blaugrana terus dikaitkan dengan sejumlah bintang di bursa transfer musim panas nanti, salah satunya mantan pemain mereka sendiri, Neymar. Seperti diketahui, bintang Brasil itu pindah dari Camp Nou ke Paris Saint-Germain pada 2017.

Namun, buruknya kondisi keuangan Barcelona dan mahalnya banderol Neymar membuat rencana tersebut sulit diwujudkan. Akibatnya, Blaugrana pun mulai membidik sejumlah alternatif.

Dilansir Fichajes, sosok yang kini jadi menjadi incaran Barcelona adalah sayap kiri Real Sociedad, Mikel Oyarzabal.

Baca Juga
Baca Juga

Pemain 24 tahun itu memang tampil memukau musim ini. Oyarzabal sukses mencetak 12 gol dan 9 assist untuk Sociedad, dari 39 laga di semua kompetisi. Torehan itu sudah mendekati jumlah gol terbanyaknya dalam semusim yakni 14 kali, yang tercipta di musim 2017/2018 dan 2018/2019.

Aksi gemilangnya pun membawa Real Sociedad menembus 5 besar klasemen LaLiga Spanyol dan berpeluang lolos ke Liga Europa musim depan.


1. Mulai Jadi Andalan Timnas Spanyol

Selebrasi Mikel Oyarzabal usai mencetak gol di laga Spanyol vs Swiss.

Di sisi lain, performa apik Mikel Oyarzabal juga berbuah apik bagi dirinya di timnas Spanyol. Dalam 8 laga terakhir La Furia Roja, sang sayap kiri tercatat tampil 6 kali dan sukses mencetak 2 gol dalam periode itu.

Secara total, Oyarzabal kini sudah mencatatkan 13 penampilan dan menorehkan 4 gol bersama timnas Spanyol.

Barcelona sendiri sejatinya masih punya Ansu Fati dan Ousmane Dembele di sayap kiri. Namun, masa depan Dembele masih dipenuhi tanda tanya karena kontraknya tinggal tersisa setahun dan ia tengah dibidik Manchester United.

Di sisi lain, Oyarzabal masih terikat kontrak dengan Real Sociedad hingga Juni 2024 nanti. Dengan demikian, Barca diyakini harus merogoh kocek cukup dalam untuk mendatangkannya di bursa transfer musim panas nanti, meski jumlahnya takkan sebesar banderol Neymar.

Bursa TransferNeymarBarcelonaLaLiga SpanyolReal SociedadTim Nasional SpanyolBerita Liga SpanyolBerita Bursa TransferMikel Oyarzabal

Berita Terkini