Perpanjang Kontrak di Al Sadd, Xavi Tegas Tolak Tawaran Barcelona?
INDOSPORT.COM - Xavi Hernadez resmi memperbarui kontraknya di klub Liga Qatar, Al-Sadd hingga 2023 mendatang, tolak Barcelona?
Legenda hidup Barcelona, Xavi Hernandez, baru saja mendapat kontrak anyar hingga 2 tahun ke depan di klub Luga Qatar, Al-Sadd. Kondisi ini sekaligus mematahkan spekulasi bahwa Xavi akan kembali ke Camp Nou dan menggantikan posisi Ronald Koeman.
Xavi Hernandez secara tegas juga menyangkal rumor yang beredar di publik. Ia mengaku akan bertanggungjawab atas pilihannya saat ini.
"Itu tidak benar (Sayamelatih Barcelona). Saya memiliki dua tahun masa kontrak di Al-Sadd dan saya menghormati kontrak ini. Saya juga mengikuti metode negosiasi resmi antara semua pihak," ujar Xavi, dikutip dari Marca.
Xavi Hernandez diketahui menukangi All-Sadd sejak 2019 lalu. Ia baru saja memimpin tim meraih gelar liga domestik Qatar tanpa terkalahkan.
Pelatih asal Spanyol itu juga sempat menjadi calon juru taktik Azulgrana setelah Ernesto Valverde dipecat.
Namanya kembali santer dikatkan dengan Barcelona sebagai calon potensial pengganti Ronald Koeman di kursi kepelatihan.
1. Dilatih Ronald Koeman, Barcelona Kurang Gacor
Barcelona dibawah asuhan Ronald Koeman bisa dikatakan cukup mengecewakan. Blaugrana hanya berlaga hingga perempatfinal Liga Champions sebelum dihajar Paris Saint-Germain.
Performa Barca juga kurang maksimal di liga domestik, LaLiga Spanyol. Terbukti, hingga kini Lionel Messi dkk belum berhasil menjegal Atletico Madrid. Dalam dua laga terakhir Barcelona juga gagal menang (imbang saat bertemu Levante dan Atletico Madrid).