Media Thailand Soroti Kabar Buruk Timnas Indonesia soal Elkan Baggott
INDOSPORT.COM - Timnas Indonesia resmi tidak diperkuat Elkan Baggott dalam menjalani tiga pertandingan sisa Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Dubai, UEA.
Elkan Baggott memilih mundur dari Timnas Indonesia karena alasan kalau wilayah Dubai, UEA, merupakan zona merah pandemi virus corona.
Bila memaskan untuk menyusul ke UEA, maka dirinya harus menjalani karantina setelah kembali ke Inggris dan persiapannya bersama Ipswich Town bisa terganggu.
Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi, mengaku sudah melakukan segala cara untuk membujuk Elkan Baggott. Namun akhirnya dirinya pasrah dan kemungkinan akan mencari pemain pengganti.
"Klub (Ipswich Town) sebenarnya sudah memberikan jawaban kepada PSSI bahwa Elkan Baggott akan bergabung ke Timnas Indonesia pada 31 Mei, namun yang bersangkutan tidak bisa berangkat," kata Yunus dilansir dari laman resmi PSSI.
"Menurut Elkan bahwa Dubai termasuk zona merah pandemi COVID-19. Ia pun harus menjalani karantina apabila kembali ke Inggris dan klubnya sudah melakukan persiapan pramusim mulai awal Juni mendatang. Hal ini sudah kami komunikasikan dengan pelatih Shin Tae-yong," ucapnya menambahkan.
Kabar tidak adanya Elkan Baggott di kubu Timnas Indonesia langsung mendapatkan sorotan serius media Thailand, SiamSport. Dalam artikelnya, media tersebut menyebut kalau skuat Garuda asuhan Shin Tae-yong sedang mendapatkan kabar buruk.
Apalagi Thailand akan menjadi lawan perdana Timnas Indonesia di lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 sebelum bersua Vietnam dan tuan rumah UEA.
"Pasukan Timnas Indonesia mendapatkan kabar buruk sebelum bersua Thailand di Kualifikasi Piala Dunia 2022 pada 3 Juni. Elkan Baggott pemilik tinggi 194 cm tidak bergabung karena UEA adalah daerah rawan virus corona," tulis SiamSport.
"Elkan Baggott berdarah Inggris-Indonesia lahir di Thailand. Yang mana dia bisa bermain untuk tim nasional Thailand, tapi dia menolak dan memilih bermain untuk Timnas Indonesia," imbuhnya.
1. Bukan Masalah Berarti untuk Timnas Indonesia
Batalnya Elkan Baggott ke Timnas Indonesia tidak membuat Shin Tae-yong merasa panik. Skuat Garuda masih diisi oleh banyak pemain-pemain hebat yang akan menjaga barisan pertahanan.
Saat ini Timnas Indonesia masih menjalani pemusatan latihan dan bakal menjajal kekuatan Afghanistan (25 Mei) dan Oman (29 Mei) sebelum berperang di Kualifikasi Piala Dunia 2022.