x

Liga 1 2021 Ada Promosi Degradasi, Bek Bali United Dukung Keputusan PSSI

Kamis, 27 Mei 2021 16:55 WIB
Kontributor: Nofik Lukman Hakim | Editor: Nugrahenny Putri Untari
Leonard Tupamahu dukung keputusan PSSI soal Liga 1 ada promosi dan degradasi.

INDOSPORT.COM - Bek Bali United, Leonard Tupamahu, mendukung penuh keputusan PSSI yang tetap menerapkan sistem promosi dan degradasi untuk Liga 1 2021. Penerapan sistem tersebut membuat kompetisi akan kompetitif.

Penolakan sempat disuarakan para suporter terkait wacana kompetisi Liga 1 2021 tanpa degradasi. Kualitas dari kompetisi Liga 1 diyakini akan menurun andai sistem degradasi ke Liga 2 tak diterapkan.

Setiap hari para suporter memberikan respons dengan membanjiri media sosial PSSI. Beberapa klub yang turut mendukung wacana kompetisi tanpa degradasi juga tak luput dari sasaran.

Baca Juga
Baca Juga

Pro kontra pun akhirnya rampung pada Rabu (26/5/21). Setelah melakukan rapat dengan komite eksekutif (Exco) PSSI, Mochamad Iriawan selaku ketua umum PSSI mengumumkan secara resmi Liga 1 2021 tetap memberlakukan sistem promosi dan degradasi.

Pengumuman ini disambut gembira para stakeholder sepak bola nasional, salah satunya Leonard Tupamahu. Dia menilai apa yang sudah menjadi keputusan PSSI dirasa tepat untuk menjaga kualitas kompetisi.

"Saya pikir dengan keputusan PSSI ini sudah sangat tepat karna esensi dari liga itu sendiri jadi lebih terasa dan liga akan lebih kompetitif dgn adanya sistem promosi dan degradasi," ucap Leonard Tupamahu, Kamis (27/5/21).

Baca Juga
Baca Juga

Leonard mengatakan skuat Serdadu Tridatu bersemangat menanti berjalannya kompetisi Liga 1. Sebagai juara bertahan, tentu saja Bali United ingin mengulang prestasi serupa pada musim 2021.

Namun, Leonard juga sadar bahwa persaingan musim ini tak akan mudah. Beberapa klub sudah belanja pemain untuk memperkuat lini per lini, seperti Persija Jakarta hingga Bhayangkara Solo FC.

"Kalau dilihat dari persaingan, semua tim punya peluang yang sama untuk menjuarai liga," tuturnya.


1. Agenda Bali United Jelang Liga 1 2021

Bali United akan terlebih dahulu ke Piala AFC sebelum memulai musim baru Liga 1.

PSSI merencanakan kompetisi dimulai pada pekan pertama bulan Juli. Opsi terkuat kompetisi terpusat di Pulau Jawa, seperti halnya Piala Menpora 2021 yang berjalan lancar.

"Soal tanggal pelaksanaan, saya berharap semuanya bisa jalan tepat waktu," paparnya.

Sebelum melakoni kompetisi Liga 1 2021, Bali United akan lebih dahulu terjun di Piala AFC 2021. Leonard Tupamahu dkk akan melakoni fase grup pada 30 Juni hingga 6 Juli 2021.

Bali United tergabung di Grup G bersama Hanoi FC (Vietnam) serta Boeung Ket FC (Kamboja). Satu tempat lagi masih diperebutkan wakil Laos dengan wakil Brunei Darussalam.

PSSILeonard TupamahuBali UnitedLiga IndonesiaBali United FCLiga 1Bola IndonesiaBerita Liga 1Liga 1 2021

Berita Terkini