Hasil Euro 2020 Prancis vs Jerman: Bunuh Diri, Der Panzer Melempem
INDOSPORT.COM – Tanpa satupun pemainnya mencetak gol, Prancis berhasil mengandaskan perlawanan Jerman dengan skor 1-0 dalam laga kedua Grup F Euro 2020.
Pertandingan kedua Grup F Euro 2020 antara Prancis vs Jerman yang digelar di Allianz Arena pada Rabu (16/06/21) pukul 02.00 WIB ini berlangsung sangat seru dan menarik.
Laga antara dua negara pemegang gelar juara dunia ini berlangsung ketat sejak menit pertama digulirkan. Prancis yang memiliki catatan tak terkalahkan dalam lima laga kontra Jerman berada di atas angin.
Kepercayaan diri Prancis itu berangkat dari catatan 3 kemenangan dan 2 hasil imbang. Prancis juga tercatat berhasil mencetak 8 gol dan hanya kebobolan 3 gol dari lima pertandingan terakhir mereka kontra Jerman.
Apalagi Prancis memiliki Antoine Griezmann yang tercatat berhasil mencetak 4 gol dari empat pertandingan terakhir kontra Jerman. Statistik yang membuat dirinya sah disebut sebagai kryptonite-nya Der Panzer saat ini.
Hingga menit ke-16, kedua tim masih mencoba mencari kelemahan yang bisa menjadi keuntungan bagi mereka. Baik Prancis atau Jerman sama-sama bermain disiplin dan penuh hati-hati.
Kylian Mbappe nyaris membawa Prancis unggul di menit ke-17, sayang sepakan kerasnya ke sudut gawang Jerman dengan sigap masih bisa dihalau oleh Manuel Neuer.
Prancis ketiban durian runtuh di menit ke-20. Keunggulan yang mereka nanti-nanti datang juga lewat gol bunuh diri Mats Hummels.
Hummels yang ingin menyapu bola dari area gawang Jerman malah membuat bola tersebut meluncur deras mengoyak jala gawangnya tanpa bisa dihalau oleh Neuer yang telah mencoba menghalangi laju bola.
Skor 1-0 masih terus bertahan untuk Prancis hingga peluit babak pertama dibunyikan. Gol bunuh diri Mats Hummels (20’) membuat Jerman harus berusaha ekstra keras di babak kedua nanti.
1. Kalah Possession, Prancis Menang Skor
Babak kedua baru berselang lima menit dan Prancis nyaris menggandakan keunggulan mereka. Sayangnya tendangan Adrien Rabiot masih melenceng tipis di sudut kanan gawang Jerman.
Peluang Prancis lewat Rabiot menjadi alarm buat Jerman. Der Panzer seakan gagal menjaga konsentrasi sekaligus kedisiplinan mereka dalam menggalang pertahanan.
Prancis kembali mendapatkan peluang untuk bisa unggul dua gol. Placing Mbappe ke sudut gawang Jerman gagal dihentikan Neuer. Tetapi sayang, gol tersebut dianulir karena offside.
Hingga menit ke-70, Jerman berhasil mengusai jalannya pertandingan. Dengan penguasaan bola sebesar 61 persen, mereka seakan tak ingin memberikan kesempatan bagi Prancis untuk memainkan bola.
Di sisi lain Prancis bermain reaktif. Mereka tak terlalu agresif dan tak melakukan pressing ketat kala kehilangan bola. Strategi yang nyatanya berhasil meredam eksplotivitas Der Panzer.
Skor 1-0 masih terus bertahan hingga peluit babak kedua dibunyikan. Prancis berhasil meraih kemenangan atas Jerman tanpa satupun pemainnya mencetak gol ke gawang Manuel Neuer. Gol bunuh diri Mats Hummels (20’) menjadi satu-satunya gol yang tercipta di laga ini.
Kemenangan yang diterima oleh Prancis membuat mereka untuk sementara waktu berhasil menempel ketat Portugal yang berada di puncak klasemen Grup F. Sementara kekalahan yang diterima oleh Jerman membuat mereka harus bekerja ekstra keras untuk bisa lolos dari grup neraka di Euro 2020 ini.
Daftar Susunan Pemain:
Prancis (4-3-3): Lloris; Pavard, Varane, Kimpembe, Lucas Hernandez; Pogba, Kante, Rabiot; Griezmann, Benzema, Mbappe.
Jerman (3-4-3): Neuer; Ginter, Hummels, Rudiger; Kimmich, Kroos, Gundogan, Gosens; Havertz, Muller, Gnabry.