x

Hasil Pertandingan Euro 2020 Swiss vs Turki: Panggung Aksi Shaqiri

Senin, 21 Juni 2021 00:52 WIB
Penulis: Bayu Wira Handyan | Editor:
Proses gol kedua Swiss ke gawang Turki yang dicetak oleh Xherdan Shaqiri.

INDOSPORT.COM – Berikut hasil pertandingan pamungkas Grup A Euro 2020 di mana Swiss berhasil mengamankan tiga poin setelah membantai Turki dengan skor 3-1.

Pertandingan pamungkas Grup A Euro 2020 antara Swiss vs Turki yang digelar di Stadion Olimpiade Baku pada Minggu (20/06/21) pukul 23.00 WIB ini berlangsung seru dan menarik.

Baca Juga
Baca Juga

Turki mengawali laga dengan kepercayaan diri tinggi. The Crescent Stars diketahui memiliki catatan apik kala bertemu dengan Swiss.

Skuad asuhan Senol Gunes ini tercatat berhasil memenangi 2 laga dari 3 pertemuan yang terjadi di antara mereka. Pertemuan terakhir mereka di gelaran Euro terjadi di Euro 2008 dan dimenangkan oleh Turki dengan skor 2-1.

Namun statistik tersebut tampaknya hanya akan menjadi catatan keunggulan di atas kertas dan tidak mempengaruhi mental serta moral Swiss di atas lapangan.

Buktinya Swiss langsung mengejutkan Turki lewat gol kilat Haris Seferovic di menit ke-6. Memanfaatkan umpan Steven Zuber, Seferovic mengirim bola ke arah yang tak bisa dijangkau oleh Ugurcan Cakir.

Hingga menit ke-21, kedua tim bermain dengan penuh kehati-hatian. Turki yang telah kecolongan gol di awal-awal menit pertandingan tak ingin kembali kebobolan. Di sisi lain, Swiss ingin menjaga keunggulan mereka dan bermain dengan sangat disiplin.

Baca Juga
Baca Juga

Xherdan Shaqiri menambah keunggulan Swiss menjadi 2-0 di menit ke-26. Sepakan jarak jauhnya meluncur deras ke sudut kiri gawang Turki tanpa bisa dihalau oleh Cakir.

Skor 2-0 masih terus bertahan untuk Swiss hingga peluit babak pertama dibunyikan. Gol kilat Haris Seferovic (6’) dan tendangan jarak jauh Xherdan Shaqiri (26’) membuat Turki harus berjuang lebih keras di babak kedua nanti.


1. Babak Kedua: Turki Nyaris Comeback

Selebrasi Xherdan Shaqiri usai mencetak gol ketiga Swiss ke gawang Turki.

Babak kedua dimulai dan para pemain Turki masih kesulitan menembus pertahanan disiplin Swiss yang digalang oleh trio Elvedi, Akanji, dan Rodriguez.

Akhirnya gol yang ditunggu-tunggu Turki datang juga di menit ke-62. Tendangan jarak jauh Irfan Kahveci deras menghujam sudut kanan gawang Swiss tanpa bisa dihalau oleh Yan Sommer.

Kahveci memantik nyala harapan Turki yang membutuhkan kemenangan untuk bisa menjaga kans berlaga di fase gugur Euro 2020.

Namun harapan yang baru menyala tersebut langsung dimatikan oleh Shaqiri. Bintang terbuang Liverpool itu mencetak gol keduanya di menit ke-68. Memanfaatkan umpan Zuber, sepakan keras Shaqiri harus membuat Cakir memungut bola untuk ketiga kalinya.

Skor 3-1 masih terus bertahan hingga peluit babak kedua dibunyikan. Gol kilat Haris Seferovic (6’) dan brace Xherdan Shaqiri (26’, 68’) hanya mampu dibalas Turki lewat sepakan jauh Irfan Kahveci (62’).

Kemenangan yang diterima oleh Swiss ini membuat mereka memiliki kans untuk bisa berlaga di fase gugur Euro 2020. Saat ini Swiss berada di posisi ketiga Grup A Euro 2020 dengan 4 poin, kalah selisih gol dari Wales yang bertengger di posisi kedua.

Sementara kekalahan yang diterima Turki membuat anak-anak asuhan Senol Gunes harus pulang dengan catatan buruk: 3 kekalahan. Menjadikan Turki sebagai juru kunci Grup A Euro 2020 dengan 0 poin.

Daftar Susunan Pemain:

Swiss (3-4-1-2): Sommer; Elvedi, Akanji, Rodriguez; Widmer, Freuler, Xhaka, Zuber; Xherdan Shaqiri; Haris Seferovic, Embolo.

Turki (4-1-4-1): Cakir; Celik, Demiral, Soyuncu, Muldur; Ayhan; Cengiz Under, Tufan, Kahveci, Hakan Calhanoglu; Burak Yilmaz.

SwissXherdan ShaqiriEuro 2020TurkiBola InternasionalHasil PertandinganEuforia Eropa

Berita Terkini