x

Pelatih Arema FC Diberi Hak Penuh Terhadap Pemilihan Pemain Asing

Jumat, 25 Juni 2021 14:32 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Herry Ibrahim
Pelatih anyar Arema FC asal Portugal, Eduardo Almeida.

INDOSPORT.COM - Arema FC memastikan telah memberi hak secara penuh kepada Eduardo Almeida, perihal pemilihan pemain asing dalam proyeksi tim untuk Liga 1 musim ini.

Dua nama yang sudah bergabung, adalah bukti komitmen klub. Eduardo Almeida sendiri yang memilih Renshi Yamaguchi dan Adilson Aguero Dos Santos alias Maringa sebagai proyeksinya.

"Eduardo Almeida memang yang memilih sendiri pemain asing. Kami berikan hak itu," ucap General Manager Arema FC, Ruddy Widodo.

Baca Juga
Baca Juga

Renshi Yamaguchi, adalah Midfielder Jepang yang memang pernah berada satu tim dengan Almeida. Keduanya bekerja sama untuk Ubon United Thailand pada 2018 lalu.

Sementara Adilson Maringa juga demikian. Almeida langsung berkomunikasi dengan sang kiper berdasarkan statistik selama kompetisi Liga Portugal 2 membela klub UD Vilafranquense.

"Tahun (2020) lalu kan juga begitu, bahwa pemain asing dipilih sendiri oleh pelatih. Mereka punya list, manajemen membantu dalam negosiasi," sambung Ruddy.


1. Tak Asal Pilih

General Manager Arema FC, Ruddy Widodo.

Ruddy memastikan bahwa Eduardo Almeida tak akan asal pilih. Lantaran dia juga punya tanggung jawab terhadap pemain pilihannya itu.

Dia juga membeberkan cara pelatihnya itu dalam menyaring nama, hingga akhirnya pemain yang dimaksud datang ke Malang.

Baca Juga
Baca Juga

Selain Renshi Yamaguchi dan Adilson Maringa, Arema FC juga mengklaim telah deal dengan dua nama lain. Keduanya akan mengisi sektor defender dan striker.

"Eduardo Almeida salah satu pelatih yang tidak percaya begitu saja dengan YouTube. Dia memantau langsung pemain asing," sebut Ruddy.

AremaniaLiga IndonesiaArema FCLiga 1Eduardo AlmeidaBerita Liga 1Liga 1 2021

Berita Terkini