x

Pelatih Spanyol Puji Penampilan Bek Man City di Euro 2020

Rabu, 7 Juli 2021 20:25 WIB
Penulis: Ilham Oktafian | Editor: Juni Adi
Blunder Aymeric Laporte yang gagalkan Manchester City ke semifinal Liga Champions. (Laurence Griffiths/Getty Images)

INDOSPORT.COM - Juru taktik Timnas Spanyol, Luis Enrique dibuat kagum dengan bek naturalisasi Manchester City, Aymeric Laporte selama gelaran Euro 2020.

Dilansir dari tribalfootbal, Eks Pelatih Barcelona itu menyebut jika Aymeric Laporte mempunyai pengaruh yang kuat dalam perjalanan Spanyol menembus semifinal Euro 2020.

Tak ayal, Luis Enrique pun kagum dengan apa yang telah dilakoni Aymeric Laporte.

Baca Juga
Baca Juga

"Begitu Aymeric bisa bermain untuk kami, dia mulai memberikan kontribusi besar. Dia adalah pemain top dalam fase menyerang dan bertahan," kata Luis Enrique.

"Kami membutuhkan seseorang dengan ketenangan untuk membawa bola keluar dari belakang dan mengambil pemain bebas di lini tengah,"

Bek yang membawa Manchester Cuty mengunci gelar Premier League itu, sambung Luis Enrique dibekali kemampuan dalam duel udara dan mempunyai intersep yang bagus.

Baca Juga
Baca Juga

"Dia kuat di udara, dia bagus dengan kedua kakinya, kuat secara fisik, cepat dan memiliki permainan penutup yang sangat bagus," puji Luis Enrique.

"Dia adalah bek yang luar biasa dan kami semua senang dia memutuskan bermain untuk Spanyol."


1. Membelot ke Spanyol

Mohamed Salah duel dengan Aymeric Laporte

Bek kelahiran Prancis itu diketahui telah mendapatkan paspor Spanyol, dan status kewarganegaraannya ditetapkan pada hari Selasa (11/05/21.

Namun sebelum bisa bisa membela timnas Spanyol, bek  berusia 26 tahun itu harus menyelesaikan peralihannya dari timnas Prancis ke negara barunya dengan pihak  FIFA.

Laporte merupakan pemain yang dilahirkan di Prancis tetapi pindah bermukim di Spanyol secara resmi ketika berusia 16 tahun untuk mengawali karier sepak bolanya.

Dia kemudian menghabiskan delapan tahun bermain untuk Athletic Bilbao sebelum bergabung dengan Man City pada 2018 senilai 65 juta euro.

Laporte kemudian mengajukan passport Spanyol pada 2016 ketika timnas masih dilatih oleh Julen Lopetegui. Namun, dia sendiri memilih bergabung dengan Prancis pada akhir tahun yang sama  setelah dipanggil oleh Didier Deschamps.

Sayang sekali, Laporte yang tak mempertimbangkan lamaran timnas Spanyol justru tidak pernah mendapatkan debutnya bersama Prancis. Padahal dia sendiri telah mencatat 19 kali tampil untuk timnas Prancis U-21.

Setiap kali dipanggil, dia harus ditarik karena cedera, dan Deschamps sendiri lebih senang mengandalkan Raphael Varane, Clement Lenglet, Kurt Zouma, Samuel Umtiti dan Presnel Kimpembe untuk lini belakang.

SpanyolLuis EnriqueEuro 2020Aymeric LaporteBola InternasionalEuforia Eropa

Berita Terkini