x

Madura United Rumuskan Program Latihan di Luar Jawa-Bali Selama PPKM

Minggu, 11 Juli 2021 15:35 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Herry Ibrahim
Madura United masih merumuskan bagaimana susunan program tim tetap bisa berjalan.

INDOSPORT.COM - Madura United masih merumuskan bagaimana susunan program tim tetap bisa berjalan, di tengah masa PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) di Jawa-Bali.

Sebagaimana diketahui, kebijakan pemerintah yang bersifat darurat itu masih berjalan sejak berlaku 3 Juli hingga 20 Juli mendatang.

Faktor itu lah yang menyebabkan semua klub Liga 1 termasuk Madura United, menempuh metode latihan mandiri di rumah masing-masing.

Baca Juga
Baca Juga

"Kami sedang meminta izin untuk (menggelar) latihan. Karena kegiatan latihan saat ini juga dalam pantauan," ucap Pelatih Madura United, Rahmad Darmawan.

Sehingga, pihaknya merumuskan program latihan baru. Sama-sama digelar di lapangan, namun tempatnya yang saja berbeda.

"Jawa-Bali kan PPKM Darurat. Sedang kami pikirkan seperti apa latihan dan tempatnya," sambung RD.


1. Banyak Opsi

Pelatih Madura United, Rahmad Darmawan.

Kendati demikian, memindahkan lokasi latihan dari Madura menuju luar wilayah Jawa-Bali adalah satu dari banyak opsi yang ada.

Baca Juga
Baca Juga

Opsi itu mengemuka, bisa jadi karena belum ada jaminan PPKM Darurat pada masa pandemi Covid-19 bisa selesai pada 20 Juli nanti.

Dengan kata lain, bisa saja pemerintah memperpanjang masa berlaku PPKM Darurat jika situasi pandemi tak berubah banyak dibanding saat ini.

"Kami pasti mencari yang paling pas seperti apa keputusan akan dibuat. Nanti kami lihat," tandas RD.

Pandemi ini juga yang membuat nasib kompetisi Liga 1 kembali buram. Dari yang sedianya akan kick-off awal Juli, lalu bergeser ke akhir Juli hingga selepas PPKM Darurat pada pertengahan Agustus mendatang.

Rahmad DarmawanMadura United FCLiga IndonesiaLiga 1Berita Liga 1Liga 1 2021

Berita Terkini