x

Pemain Frustrasi, Pelatih Asal Belanda Minta Kepastian Kick-off Liga 1 2021

Minggu, 11 Juli 2021 19:25 WIB
Kontributor: Arif Rahman | Editor: Herry Ibrahim
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts.

INDOSPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, masih menunggu informasi resmi mengenai kepastian kick-off Liga 1 2021 dari PT Liga Indonesia Baru (LIB) dan PSSI.

Menurut pelatih asal Belanda ini, informasi yang didapatnya dari manajemen, rencananya kick-off Liga 1 2021 akan digelar dua sampai empat pekan setelah Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat. 

PPKM Darurat sudah mulai diberlakukan sejak 3 hingga 20 Juli mendatang. Selama itu, pemain Persib mendapatkan program latihan individu dari Robert.

Baca Juga
Baca Juga

"Informasi soal liga saya terima dari Teddy (Direktur PT Persib Bandung Bermartabat), yang sebelumnya mengikuti rapat dengan seluruh perwakilan klub bersama PSSI dan PT LIB, bahwa Liga 1 akan dimulai pada dua hingga empat pekan setelah masa PPKM berakhir," kata Robert Rene Alberts


1. Rindu Kompetisi

Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, saat memimpin latihan beberapa waktu lalu.

Mantan pelatih PSM Makassar ini berharap, setelah PPKM Darurat kompetisi Liga 1 2021 bisa segera digelar. Karena, pemain, ofisial dan tim pelatih sudah rindu ingin merasakan kembali atmosfer pertandingan kompetisi.

Apalagi, sebelumnya tim sudah mempersiapkan diri dengan matang untuk mengarungi Liga 1 2021, namun beberapa pekan menjelang kick-off kompetisi terpaksa ditunda.

"Masa PPKM rencananya akan berakhir pada 20 Juli. Di masa dua empat pekan itu, saya berharap liga bisa sesegera mungkin digelar, jangan sampai hingga pertengahan Agustus karena pemain dan ofisial sudah merasa frustrasi," ucap Robert Rene Alberts.

Sebagai informasi, kick-off kompetisi Liga 1 2021 sebelumnya akan digelar pada 9 Juli lalu, namun PT LIB dan PSSI memutuskan untuk menunda kompetisi sepak bola di Indonesia.

Baca Juga
Baca Juga

PSSI dan dan PT LIB mendapat surat rekomendasi dari Ketua Satgas Covid-19 selaku perwakilan pemerintah untuk menunda kegiatan kompetisi sepak bola lantaran kasus positif virus corona di Indonesia meningkat lagi.

Setelah itu, pemerintah menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat dan sudah mulai diberlakukan sejak 3 hingga 20 Juli mendatang. 

Persib BandungRobert Rene AlbertsLiga IndonesiaLiga 1Berita Liga 1Liga 1 2021

Berita Terkini